Bulan Madu Yuk! Rekomendasi 5 Hotel Murah di Bali yang Cocok untuk Honeymoon

Sebagai pulau yang terkenal akan pantai indahnya, Bali juga terkenal sebagai destinasi bulan madu.

Pebriansyah Ariefana
Jum'at, 19 November 2021 | 10:05 WIB
Bulan Madu Yuk! Rekomendasi 5 Hotel Murah di Bali yang Cocok untuk Honeymoon
Tempat bulan madu di Bali. (Instagram)

SuaraBali.id - Hotel murah di Bali yang cocok untu honeymoon sangatlah beragam. Sebagai pulau yang terkenal akan pantai indahnya, Bali juga terkenal sebagai destinasi bulan madu.

Banyak pasangan pengantin baru yang memilih Bali sebagai tempat untuk memadu kasih. Tak heran jika banyak penginapan dengan fasilitas mewah yang bisa ditemui.

Sayangnya, tidak semua orang bisa menikmati hotel tersebut karena tarif yang mahal mencapai jutaan rupiah. Tenang, untuk anda yang berencana bulan madu ke Bali tidak perlu khawatir. Karena sekarang banyak tersedia penginapan dengan harga murah.

Berikut ini rekomendasi hotel murah di Bali yang cocok untuk honeymoon bersama pasangan.

Baca Juga:7 Rekomendasi Hotel di Bali Murah, Mulai dari Rp 200 Ribuan Per Malam

1. Ion Bali Benoa Hotel

Ion Bali Benoa Hotel merupakan hotel mewah dan murah yang cocok untuk bulan madu kamu. Hotel ini menyediakan antar-jemput gratis menuju Tanjung Benoa yang bisa dijadikan spot romantis.

Selain itu penginapan ini juga dekat dengan toko dan restoran. Fasilitas yang ditawarkan Ion Bali Benoa Hotel juga lengkap, antara lain AC, TV, kulkas, perlengkapan mandi lengkap, layanan binatu, layanan antar jemput ke bandara, sky pool, dan lain-lain.

Hotel ini terletak di jalan Pratama 93, Tanjung Benoa, Nusa Dua, Bali. Harga mulai dari Rp 353.000. per malam.

2. Grand Whiz Hotel Nusa Dua

Baca Juga:7 Hotel Terbaik di Bali untuk Bulan Madu Hingga Rayakan Tahun Baru

Hotel murah di Bali yang cocok honeymoon selanjutnya yaitu Grand Whiz Hotel Nusa Dua. Hotel ini menawarkan suasana romantis yang membuat nyaman bulan madu anda bersama pasangan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak