Perempuan Berusia 100 Tahun Ditemukan Tak Bernyawa, Ini Penyebabnya

Desa Antap dibuat geger dengan penemuan mayat seorang perempuan.

Dythia Novianty
Jum'at, 08 Januari 2021 | 10:24 WIB
Perempuan Berusia 100 Tahun Ditemukan Tak Bernyawa, Ini Penyebabnya
Ilustrasi tenggelam - (Unsplash/@greystorm)

SuaraBali.id - Desa Antap dibuat geger dengan penemuan mayat seorang perempuan, diduga berusia 100 tahun di saluran irigasi subak dekat rumahnya.

Mayat yang diidentifikasikan sebagai Ni Ketut Lepug Banjar Antap Delod Semo, Desa Antap, Kecamatan Selemadeg, diketahui biasa beraktivitas di saluran irigasi tersebut untuk keperluan buang air besar.

Sebagaimana melansir laman Beritabali, Jumat (8/1/2021), dari informasi yang berhasil dihimpun, pada Kamis, (7/1) Sekitar Pukul 07.00 WITA, anak korban mengantar almarhum untuk buang air besar di saluran irigasi depan rumahnya.

Karena sudah tua kegiatan korban selalu diawasi oleh anaknya. Lantas, anaknya meninggalkan korban kembali ke dalam rumah. Pada Pukul 13.00 WITA anak almarhum mendapatkan telepon jika almarhum tidak berada di rumah.

Baca Juga:Demi Cairkan Biaya Pemakaman, Warga Desa Ini Sampai Bawa Mayat ke Bank

Kemudian, dilakukan pencarian di saluran irigasi tempat biasa korban buang air besar, tapi tidak ada. Hanya sebelah sandal korban, ember warna biru, dan air saluran irigasi cukup besar karena sebelumnya hujan.

Ternyata, korban ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia di irigasi Subak Bulun Daye yang berjarak kurang lebih 500 meter dari tempat biasa korban buang air besar.

“Pihak keluarga sudah mengikhlaskan kepergian korban dan murni kecelakaan,” kata Kasubbag Humas Polres Tabanan IPTU Nyoman Subagia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak