SuaraBali.id - Seorang kakek di kota Makassar, Sulawesi Selatan membawa jenazah cucunya menggunakan ojek online viral di media sosial. Peristiwa itu terjadi pada Sabtu, 15 Juni 2024, pagi.
Kisah ini dibagikan oleh seorang bernama Dharmawangsah, pengendara ojek online yang mengantar langsung jenazah tersebut.
Dharmawangsah mengatakan kejadian bermula saat ia mendapat orderan dari rumah sakit di RS Tajuddin Chalid. Ia lalu diminta tolongi untuk mengantar jenazah bayi yang sebelumnya dirawat di rumah sakit tersebut.
Kata Dharmawangsah, kakek tersebut sebelumnya dimintai biaya ambulans yang bekerja sama dengan rumah sakit sebesar Rp800 ribu. Karena tidak punya biaya, ia terpaksa naik ojek online.
Baca Juga: Setelah Bali Dan Makassar, Puluhan Kapal Pesiar Mewah Juga Akan Singgah di Lombok
"Diminta bayar sewa ambulans Rp800 ribu tapi tidak mampu kasihan," ujarnya seperti yang terlihat di video yang diupload akun @ojolmakassar.
Kata Dharmawangsa, kakek itu berasal dari Kabupaten Pangkep. Ia dibayar Rp150 ribu untuk membonceng jenazah bayi yang digendong oleh kakeknya sejauh 58 kilometer.
Sementara, pihak RS Tajuddin Chalid mengatakan sudah meminta klarifikasi dari petugas pemulasaran jenazah.
Pihak rumah sakit juga mengaku memang tak punya mobil ambulance untuk mengantar jenazah.
"Petugas pemulasaran kami yang pakai uang pribadi di dompetnya mau bantu pihak keluarga, karena rumah sakit tidak punya ambulance jenazah," seperti dikutip dari rilis resminya.
Baca Juga: Warga di Bima Gali Kubur Karena Suara Dentuman Dan Mimpi Mayat Hidup Kembali
Sementara, petugas pemulasaran disebut tidak mengetahui kontak ambulance gratis. Namun atas dasar kemanusiaan, petugas tersebut memesankan ojek online atas persetujuan pihak keluarga.
Berita Terkait
-
Jurnalis Asal Palu Ditemukan Tewas di Hotel D'Paragon Jakbar, Kondisi Jasad Sudah Membiru
-
Harga Tiket Kapal Laut Makassar-Surabaya April 2025 dengan Jadwal Terbaru
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Buka Kans Akhiri Titel Juara Bertahan Puluhan Tahun Wakil Singapura
-
Hina Indonesia Negara Miskin, Anco Jansen Kini Semprot Mees Hilgers Cs
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Makassar Lanjutkan Hegemoni Persepakbolaan Indonesia atas Vietnam
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Waspadai Cuaca Laut Saat Arus Balik Lebaran: Gelombang di Selat Bali dan Lombok Capai Dua Meter
-
5 Restoran di Bali yang Cocok Untuk Acara Makan Bersama Keluarga
-
Thai Lion Air Kini Terbang dari Bali ke Bangkok, Jadwalnya 4 Kali Seminggu
-
Arus Balik dari Jawa ke Bali Mulai Meningkat, Akhir Pekan Diprediksi Jadi Puncaknya
-
7 Kolam Renang di Bali Murah Untuk Liburan Anak-anak