SuaraBali.id - Kecelakaan antara sepeda motor dan mobil terjadi di Jalan Sunset Road, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung, Bali, Kamis (20/3/2025) dini hari.
Peristiwa tersebut melibatkan salah satu Warga Negara Asing (WNA) yang mengendarai mobil dan menewaskan pengemudi sepeda motor.
Mobil BMW dengan nomor polisi B 1 ULE yang dikendarai WNA Rusia berinisial AS (37) itu melaju di jalan Sunset Road dari arah timur pada pukul 02.30 WITA.
Begitu pula dengan sepeda motor custom tanpa pelat nomor yang dikendarai IPPKP (23) yang melaju dari arah yang sama.
Peristiwa tersebut terjadi ketika IPPKP berada di depan AS di TKP.
Namun, karena tidak hati-hati, mobil BMW yang dikendarai AS menabrak bagian belakang sepeda motor korban.
“Setibanya di tempat kejadian perkara mobil BMW No Pol B 1 ULE kurang hati-hati dan menabrak sepeda motor Cooper custom tanpa pelat dari belakang,” ujar Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polresta Denpasar, AKP Yusuf Dwi Admodjo dalam keterangannya pada Kamis (20/3/2025).
Lantas, korban yang berstatus mahasiswa itu terjatuh dari kendaraannya.
Pemuda asal Kabupaten Jembrana itu mengeluarkan darah dari telinga kanannya.
Baca Juga: Pemprov Bali Uji Coba Pungutan Wisman Lewat Maskapai, Diharapkan Naikkan Pendapatan
Yusuf menyebut korban langsung tewas seketika di TKP.
“Mengalami luka keluar darah dari telinga kanan, dan MD (Meninggal Dunia) di TKP,” tutur Yusuf.
Sementara, AS hanya mengalami kerusakaan berat pada kendaraannya.
Yusuf menjelaskan jika bule Rusia itu saat ini sudah diamankan untuk dimintai keterangannya.
Namun, karena masih pemeriksaan turis tersebut tidak langsung ditahan.
Polisi juga masih mengumpulkan alat bukti terkait peristiwa kecelakaan tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
5 Merek Skincare Populer yang Sudah Teruji BPOM
-
9 Cara Tradisional Masyarakat Indonesia Menyambut Bulan Ramadhan
-
Cek Harga! 6 Pilihan Innova Reborn Bekas Terbaik 2018-2021
-
Mila Indriani Ditangkap! Terpidana Kasus Kredit Fiktif Rp1,4 Miliar
-
Bukti Sianida dan Merkuri dari China Ditemukan di Tambang Ilegal Lombok Barat