SuaraBali.id - Curah hujan di Kota Denpasar, Bali, mencapai 560 milimeter atau berada di atas normal pada Januari 2025. Menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) curah hujan ini lebih tinggi dibanding rata-rata.
“Batas atas normalnya 435,2 milimeter dan batas bawah normal itu 321,6 milimeter,” kata Kepala Stasiun Geofisika BMKG Rully Oktavia Hermawan, Kamis (27/2/2025).
BMKG menjelaskan curah hujan merupakan ketinggian air hujan yang terkumpul dalam tempat datar, tidak menguap, tidak meresap dan tidak mengalir.
Curah hujan satu milimeter berarti dalam luasan satu meter persegi pada tempat datar, tertampung air setinggi satu liter air.
Dijelaskannya bahwa curah hujan selama Januari 2025 ini lebih tinggi dalam kurun waktu 25 tahun yang mencapai 378,4 milimeter.
Dari hasil pengukuran harian sesuai buletin geodinamika Stasiun Geofisika Denpasar, curah hujan tertinggi terjadi pada 9 Januari 2025 dengan total mencapai 52,5 milimeter.
Sedangkan bila dicermati per jam, rata-rata curah hujan selama Januari 2025 didominasi hujan pada malam hingga siang hari yakni mulai pukul 23.00 hingga 14.00 Wita.
BMKG mencatat intensitas hujan harian dengan capaian 50-100 milimeter tergolong hujan lebat.
Sedangkan prakiraan hujan di Bali untuk Februari 2025, dengan curah hujan kisaran 151-500 milimeter.
Baca Juga: Sepasang Bule Ukraina Jatuh ke Jurang Karena Tak Mahir Kuasai Motor di Ubud
Prakiraan curah hujan tertinggi yakni 401-500 milimeter terjadi di sebagian besar Kecamatan Sukasada di Kabupaten Buleleng, dan sebagian kecil di Baturiti Kabupaten Tabanan dan Rendang di Kabupaten Karangasem.
Sedangkan untuk bulan Maret 2025, BMKG memperkirakan sebagian besar sifat hujan di seluruh Bali adalah normal.
Hanya sebagian kecil kecamatan di Bali sifat hujannya adalah atas normal yakni di Melaya, Kubutambahan, Tejakula, Banjar, Baturiti, Penebel, Selemadeg Barat, Rendang, Sidemen, Manggis dan Kubu.
Kemudian sebagian di Petang dan Mengwi di Kabupaten Badung.
Sedangkan sifat hujan di bawah normal sebagian kecil di Sukasada dan Kintamani. (ANTARA)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat