SuaraBali.id - Pencuri pakaian dalam orang lain adalah penyakit masyarakat yang terus ada sepanjang masa. Meski sudah banyak yang ketahuan dan dibuat malu namun tetap saja ulah seperti tak habis-habisnya.
Seperti yang terjadi di Mataram, seorang pria tepergok CCTV sedang mencuri pakaian dalam wanita yang dijemur di luar rumah.
Video CCTV ini viral di media sosial pada Kamis (20/6/2022) yang diunggah oleh akun @mataramnow. Dalam video tersebut terlihat jelas detik-detik si pencuri menguntit pakaian dalam.
Adapun lokasinya disebut berada di BTN Sweta, Sandubaya, Mataram. Pencuri tersebut mengincar jemuran warga perumahan yang diletakkan di luar pagar rumah.
“Seorang pria diduga mencuri pakaian dalam di wilayanh btn swete. Mohon untuk selalu waspada semeton,” tulis akun tersebut.
Dalam video tersebut terlihat pria berjaket oranye itu muncul dengan motor dan wajahnya tertutup helm.
Saat itu kondisi jalanan memang sepi. Ia mengendap-endap dan mengawasi sekitar sambil tangannya mengarah ke jemuran.
Ia pun mendapat pakaian yang ia tuju lalu memasukkannya satu per satu ke dalam jaketnya.
Sesaat kemudian ia memundurkan motornya. Namun ternyata bukan pergi ia hanya memarkirkan dan kembali lagi ke jemuran tersebut mengambil pakaian lainnya.
Baca Juga: Musim Layangan, Satpol PP Gencarkan Pengawasan di Fasilitas Umum Mataram
Ia baru pergi tergesa-gesa ke motornya setelah selesai lalu melaju cepat.
Warganet pun heran dengan tingkah orang-orang seperti ini.
“ya terus itu buat apaaa??? ya tuhann,” ujar @wilda***
“Itu jemurx di pinggir jalan ya? Kalo kata bang napi kejahatan bukan karna niat pelakux tpi karna ada kesempatan...,” @indria***
“Tampilan rapi ternyata tidak menjamin beres apa gak pikirannya,” ujar @intan***
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026