SuaraBali.id - Pencuri pakaian dalam orang lain adalah penyakit masyarakat yang terus ada sepanjang masa. Meski sudah banyak yang ketahuan dan dibuat malu namun tetap saja ulah seperti tak habis-habisnya.
Seperti yang terjadi di Mataram, seorang pria tepergok CCTV sedang mencuri pakaian dalam wanita yang dijemur di luar rumah.
Video CCTV ini viral di media sosial pada Kamis (20/6/2022) yang diunggah oleh akun @mataramnow. Dalam video tersebut terlihat jelas detik-detik si pencuri menguntit pakaian dalam.
Adapun lokasinya disebut berada di BTN Sweta, Sandubaya, Mataram. Pencuri tersebut mengincar jemuran warga perumahan yang diletakkan di luar pagar rumah.
“Seorang pria diduga mencuri pakaian dalam di wilayanh btn swete. Mohon untuk selalu waspada semeton,” tulis akun tersebut.
Dalam video tersebut terlihat pria berjaket oranye itu muncul dengan motor dan wajahnya tertutup helm.
Saat itu kondisi jalanan memang sepi. Ia mengendap-endap dan mengawasi sekitar sambil tangannya mengarah ke jemuran.
Ia pun mendapat pakaian yang ia tuju lalu memasukkannya satu per satu ke dalam jaketnya.
Sesaat kemudian ia memundurkan motornya. Namun ternyata bukan pergi ia hanya memarkirkan dan kembali lagi ke jemuran tersebut mengambil pakaian lainnya.
Baca Juga: Musim Layangan, Satpol PP Gencarkan Pengawasan di Fasilitas Umum Mataram
Ia baru pergi tergesa-gesa ke motornya setelah selesai lalu melaju cepat.
Warganet pun heran dengan tingkah orang-orang seperti ini.
“ya terus itu buat apaaa??? ya tuhann,” ujar @wilda***
“Itu jemurx di pinggir jalan ya? Kalo kata bang napi kejahatan bukan karna niat pelakux tpi karna ada kesempatan...,” @indria***
“Tampilan rapi ternyata tidak menjamin beres apa gak pikirannya,” ujar @intan***
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Spanyol Minta Perpanjangan Pencarian Korban KM Putri Sakinah
-
Begini Cara Bandara Ngurah Rai Bali Cegah Virus Superflu
-
Ada Apa di Selat Lombok? BMKG Deteksi 62 Gempa Tektonik
-
Desain Eksklusif dan Layanan Global, BRI Visa Infinite Tingkatkan Pengalaman Nasabah Private
-
Dua Pilar Bali United Ini Siap Tempur Lagi Setelah Cedera