SuaraBali.id - Menko Kemaritiman dan Investasi (Menkomarves) Luhut Binsar Pandjaitan menghadiri Evaluasi Kinerja Kemenko Marves tahun 2023 menuju Indonesia Emas 2045 yang digelar di kawasan Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali, Jumat (22/12/2023). Ini menjadi tugas pertamanya di Kabinet Indonesia Maju usai dirawat di Singapura selama kurang lebih dua bulan.
Menurut Luhut, dirinya sudah melapor kembali kepada Presiden Joko Widodo bahwa sudah bisa aktif kembali dalam tugasnya sebagai menteri. Dalam tugas pertamanya setelah dirawat, Luhut nampak bugar dengan warna rambut yang kembali hitam seperti sedia kala.
Dia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendoakan pemulihannya selama dirawat.
“Dari lubuk paling dalam saya mengucapkan terima kasih kepada teman-teman masyarakat yang mendoakan saya untuk bisa kembali sehat,” ujarnya saat ditemui di lokasi.
Baca Juga: Cinta Humor? Jangan Lewatkan Drama Tari Topeng Bondres, Seni Tradisional yang Bikin Tawa
Meski sudah bertugas kembali di kabinet, Luhut menjelaskan bahwa dirinya masih memerlukan masa pemulihan. Ia juga masih menjaga intensitas kerjanya agar tidak seberat sebelumnya selama lima bulan ke depan.
“Physically saya sudah kuat, tapi memang pekerjaan saya masih tetap menjaga tidak bekerja seperti yang waktu lalu dulu sampai 5 bulan ke depan karena memerlukan recovery yang utuh,” ujarnya.
Luhut juga menjelaskan jika dia sudah memulai kebiasaan baru selama masa pemulihannya untuk tetap menjaga kesehatannya. Dia membiasakan untuk bergerak dengan alat treadmill sekitar 40 menit.
Selain itu, Mantan Kepala Staf Kepresidenan itu juga mengaku memiliki hobi melakukan aktivitas plank.
“Sekarang saya, kalau saya bilang, rutin kegiatan saya, saya treadmill setiap pagi 40 menit. Plank juga hobi saya,” imbuh Luhut.
Baca Juga: Hampir 5 Ribu Pemilih Berstatus ODGJ, KPU Bali Beri Syarat Ini Agar Bisa Mencoblos
Kontributor Bali : Putu Yonata Udawananda
Berita Terkait
-
Menuju Juara Inklusi Finansial, Inovasi BRIAPI Antar BRI Raih Penghargaan Internasional
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
5 Alasan Film Monster Pabrik Rambut Wajib Masuk Daftar Tontonan Kamu
-
Jokowi Direncanakan Akan Datang ke Bali Demi Kampanyekan Mulia-PAS, Megawati Tidak
-
Harapan Hidup Indonesia Vs Singapura: Beda 13 Tahun, Apa Penyebabnya?
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Dispar Bereaksi Ketika Bali Tidak Direkomendasikan di Tahun 2025 : Tidak Ada Alasan
-
Serangan Hoaks Pilkada Bali: Polda Kewalahan Buru Buzzer TikTok & Instagram
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya
-
Spanduk Coblos Si Gundul Akan Dikembalikan ke Rumah Paslon, Satpol PP : Biar Tak Jadi Sampah
-
Hadapi Kepadatan Akhir Tahun di Bali, Kemacetan Mengerikan Tahun Lalu Diharapkan Tak Terulang