SuaraBali.id - Momen-momen indah yang hanya terjadi sekali seumur hidup seperti wisuda dan acara perpisahan menjadi hal yang paling ditunggu-tunggu para pelajar.
Setelah berjuang dengan susah payah menyelesaikan skripsi dan semacamnya, akhirnya mereka bisa meraih gelar baru dan menjadi kebanggaan orang tua.
Perayaan-perayaan seperti ini biasanya akan disambut dengan beberapa hadiah spesial, baik itu dari teman, kerabat, saudara maupun orang terkasih seperti pasangan.
Lantas kado apa yang biasanya akan dijadikan hadiah?
Kado yang biasa diberikan saat wisuda adalah bunga, coklat, boneka hingga barang favorit seperti sepatu, pakaian ataupun tas. Namun jenis-jenis kado tersebut nampaknya tak menarik bagi pria ini karena dirinya justru memberikan kado wisuda yang cukup antimainstream untuk kerabatnya.
Bukannya buket bunga, pria viral ini justru memberikan kado wisuda untuk kerabatnya berupa kwangen raksasa.
“Wisuda ngasih bouquet bunga? Mana maen, kwangen raksasa lahh,” tulisnya dalam video yang diunggah akun Instagram @infobali.viral, dikutip pada Jumat (22/12/23).
Dengan santainya, pria ini memboyong kwangen raksasa itu di acara wisuda kerabatnya. Sang teman yang hari itu merayakan hari bahagianya lantaran sudah lulus mendadak pasang wajah heran.
Bagaimana tidak, di depan matanya itu ia melihat pemandangan kwangen raksasa yang dibawa temannya.
Baca Juga: Viral Warga Protes Damkar Datang Lama Saat Kebakaran di Purnama Pontianak, Begini Akhirnya
Meskipun terlihat heran, pria ini kemudian tertawa seolah tak menyangka temannya memiliki ide gokil. Ia kemudian mengabadikan momen tersebut dengan berfoto bersama.
Untuk diketahui, kwangen merupakan keharuman yang berfungsi untuk mengharumkan nama Ida Sang Hyang Widhi Wasa.
Biasanya, kwangen digunakan sebagai isyarat agar bhakta senantiasa terus mengingat dan mengharumkan nama suci Tuhan.
Kwangen ini hampir selalu ada dalam Upacara persembahyangan serta Upacara Panca Yadnya. Tujuannya untuk menekankan bahwa Tuhan adalah indah, suci, dan harum.
Kontributor: Kanita Auliyana Lestari
Berita Terkait
-
Viral Warga Protes Damkar Datang Lama Saat Kebakaran di Purnama Pontianak, Begini Akhirnya
-
Bikin Geram! Emak-Emak di Pontianak Tarik Kerudung Pejalan Kaki Tanpa Sebab
-
Viral Mandala Shoji dan Istri Diusir Pihak Hotel di Pontianak, Korban Lain Ikut Buka Suara: 2 Tahun Lalu Saya...
-
Viral Pontianak Disebut Kota ATM tapi Minim Transportasi Umum, Ternyata Ini Penyebabnya
-
Pelaku Penipuan Berkedok Sumbangan Malam Tahun Baru di Kalbar Dihajar Massa
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen