Warga di Dompu Hingga Bima Berburu Ikan Misterius yang Hanya Muncul Sebulan Sekali

Warga pesisir Dompu & Bima berburu ikan Nike/Ifu yg muncul setahun sekali. Ikan kecil ini jadi berkah di musim paceklik

Eviera Paramita Sandi
Jum'at, 28 Februari 2025 | 18:29 WIB
Warga di Dompu Hingga Bima Berburu Ikan Misterius yang Hanya Muncul Sebulan Sekali
Para istri nelayan di Desa Sandue, Kecamatan Sanggar, Kabupaten Bima, dan beberapa warga dari Desa Mbuju, Kecamatan Kilo, Kabupaten Dompu, sedang sibuk memindahkan Ikan Ifu hasil tangkapan mereka di wadah yang tersedia. [ANTARA/Ady Ardiansah]

SuaraBali.id - Warga dan nelayan di Teluk Sanggar, Desa Mbuju, Kecamatan Kilo, Kabupaten Dompu, dan Desa Sandue, Kecamatan Sanggar, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat berkerumun di pesisir pantai demi menangkap Ikan Nike atau Ifu dalam bahasa Bima dan Dompu yang muncul ke permukaan.

Dalam seminggu terakhir ini di pesisir pantai Jala, Pantai Abu Ila hingga Matompo, masyarakat berbondong ke laut untuk berburu dan membeli ikan musiman tahunan ini.

Ikan Ifu sendiri adalah ikan kecil yang hidup bergerombol dalam satu kelompok besar dan memiliki musimnya sendiri, biasanya dalam sebulan hanya ada satu kali musim saat ikan ini bisa dijaring oleh nelayan.

Kemunculan ikan ini mengikuti arus Sungai sehingga warga berlomba menangkapnya.

Baca Juga:Hilang di Banjir Bandang Bima, Jenazah Juliani Ditemukan di Labuan Bajo

Ukuran ikan ini kecil antara 2-4 centimeter dan memiliki keunikan tersendiri. Sedangkan siklus kemunculannya dalam jumlah besar pada satu lokasi tertentu, membuat segerombolan ikan ini sangat misterius.

Ikan itu bisa diolah dari keadaan segar, menjadi makanan seperti perkedel, tumis dan pepes. Dimana semua olahannya tak bisa disimpan lama.

Masyarakat setempat biasa menangkap ikan ini secara berkelompok secara tradisional dengan perahu dan jaring tradisional, ada juga yang menangkap dengan menggunakan kelambu, ember dan berbagai wadah seadanya

Salah seorang pemburu ifu asal Desa Mbuju, Ahmad M. Sidik mengatakan sudah hampir seminggu dirinya terus turun ke laut untuk berburu Ifu.

"Setiap hari saya bersama anak dan istri turun melaut, untuk mencari Ifu," katanya Jumat (28/2/2025).

Baca Juga:Anjing Pelacak Dikerahkan Cari 5 Korban Banjir Bandang Bima yang Masih Hilang

Menurutnya ikan ini menjadi berkah untuk masyarakat pesisir, nelayan, dan masyarakat umum.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak