Sungai Yeh Ho Tabanan Kembali Makan Korban, Pria Paruh Baya Diduga Tenggelam

Sebelum hilangnya Ketut Suada, Ia diketahui mandi di sungai seorang diri di sungai tersebut.

Eviera Paramita Sandi
Jum'at, 28 Oktober 2022 | 20:00 WIB
Sungai Yeh Ho Tabanan Kembali Makan Korban, Pria Paruh Baya Diduga Tenggelam
Ilustrasi tenggelam. (Pixabay/Suetot)

SuaraBali.id - Seorang pria bernama I Ketut Suada yang beralamat di Banjar Dinas Langan, Desa Belumbang, Kecamatan Kerambitan, Tabanan, Bali hilang diduga tenggelam dan hanyut di Sungai Yeh Ho, pada Kamis, (27/10/2022).

Sebelum hilangnya Ketut Suada, Ia diketahui mandi di sungai seorang diri di sungai tersebut.

Sebagaimana diwartakan beritabali.com – jaringan suara.com, berdasarkan informasi yang dihimpun pada Rabu, (26/10/222) sekitar Pukul 18.00 WITA warga atas nama I Made Astawan hendak menyeberang dari Banjar Dinas Mambang Celuk, Desa Mambang, Selemadeg Timur menuju Banjar Dinas Belumbang Kaja, Desa Belumbang, Kerambitan.

Ia melihat pria tersebut sedang mandi sendiri di sungai. Mereka sempat saling tegur.

Baca Juga:Wisatawan Australia Dan Jerman Nyaris Tenggelam di Pantai Kuta Saat Cuaca Ekstrem

Adik korban I Wayan Suta juga sempat melihat korban sekitar Pukul 17.45 WITA saat korban hendak menyeberang.

Ia sempat dilarang namun tidak dihiraukan namun esok harinya Kamis, (27/10/2022) Sekitar Pukul 08.00 WITA warga menemukan pakaian korban di pinggir sungai. 

Demikian pula motor korban DK 2014 terparkir di pinggir Jalan Subak Sungsang, Banjar Dinas Belumbang Kaja yang berjarak sekitar 10 meter dari tempat korban mandi.

Karena keberadaan korban tidak diketahui, keluarga bersama masyarakat berusaha untuk mencari di seputaran sungai.

Namun, sampai saat ini korban belum diketemukan. Pihak keluarga menyebut bahwa korban tidak ada memiliki riwayat penyakit.

Baca Juga:Fondasi yang Tidak Kuat Tergerus Air Penyebab Rumah Ambruk di Kampung Jawa Denpasar

“Proses pencarian melibatkan BPBD dan Polair Polres Tabanan. Keberadaan masih belum ditemukan,” kata Kapolsek Kerambitan AKP NI Luh Komang Sri Subakti.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini