SuaraBali.id - Kalimantan merupakan pulau yang berada di atas bagian tengah Indonesia. Daerah ini punya makanan khas Kalimantan yang beragam dan enak semua. Simak ulasan makanan khas Kalimantan di artikel ini.
Pulau ini adalah pulau terbesar di Indonesia. Pulau Kalimantan memiliki julukan “Pulau Seribu Sungai” karena banyaknya sungai yang mengalir di pulau ini. Dalam artian luas, seluruh Pulau Kalimantan disebut dengan Borneo.
Pulau Kalimantan terdiri dari beberapa provinsi yakni Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara. Kota terbesar di pulau ini adalah Kota Samarinda. Penduduk Kalimantan banyak yang beretnis Dayak, Tionghoa, Melayu, Kadazan, Banjar, Jawa.
Pulau Kalimantan menjadi salah satu pulau yang memiliki sejarah dan warisan leluhur yang kaya. Banyak kerajaan-kerajaan yang berdiri di pulau ini. Salah satu warisan leluhur yang masih dilestarikan hingga saat ini adalah pakaian adat, rumah adat, ritual tertentu, dan makanan khas Pulau Kalimantan.
Baca Juga:Nekat Menempuh Jalur Tikus Perbatasan Kalimantan Barat, Demi Bertemu Keluarga
Makanan khas Kalimantan yang kerap didengar adalah Soto Banjar, Patin Baubar, Ketupat Kandangan, dan lain sebagainya. Makanan-makanan tersebut dibuat dengan istimewa. Keistimewaan makanan khas Kalimantan adalah dari bumbu rempahnya.
Sebagai pecinta kuliner, tentunya menjadi sebuah kewajiban untuk mencicipi makanan khas Kalimantan. Oleh karena itu, berikut penjelasan lebih lanjut terkait dengan makanan khas Kalimantan.
1. Bingka
![Kue Bingka. [Kalteng.go.id]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/10/22/98212-kue-bingka.jpg)
Bingka merupakan makanan khas Kalimantan yang berasal dari Kalimantan Selatan. Bingka memiliki rasa manis, dan teksturnya pun lembut. Bingka kerap disajikan pada acara besar seperti pernikahan dan sebagainya. Bingka terbuat dari tepung terigu, santan, telur, garam.
2. Ketupat Kandangan
Baca Juga:Banjir Kalbar, Walhi Sebut Hutan Tidak Mampu Lagi Jamin Keselamatan Manusia
Ketupat Kandangan merupakan makanan khas Kalimantan, khususnya berasal dari Kalimantan Selatan. Ketupat kuah ini disajikan dengan kuah bersantan, telur, dan ikan sebagai lauk. Rasa ketupat ini adalah manis, gurih.