SuaraBali.id - Perayaan Nyepi di Bali bertepatan dengan malam takbiran Idul Fitri 2025, terkait hal ini Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bali, Drs. Dewa Made Indra, memastikan bahwa sudah ada kesepakatan bersama antara pimpinan umat beragama se-Bali.
Adapun kesepakatan ini tinggal disosialisasikan oleh pemimpin agamanya masing-masing.
"Kesepakatan ini telah ditandatangani dan disepakati bersama. Tinggal sekarang disosialisasikan oleh masing-masing pimpinan agama kepada umatnya," ujar Sekda, Selasa (4/3/2025) di Kota Denpasar.
Dengan adanya kesepakatan ini diharapkan kedua hari besar tersebut bisa berlangsung damai dan penuh toleransi.
Jam Kerja Ramadan untuk ASN Muslim
Selain itu selama Ramadan, pemprov Bali juga mengatur jam kerja untuk Aparatur Sipil Negara (ASN). Aturan ini tertuang dalam surat edaran dari Badan Kepegawaian, yang memastikan umat Muslim dapat menjalankan ibadah dengan baik tanpa terganggu.
Dewa Made Indra menegaskan bawa adanya perubahan jam kerja ini tak akan menganggu aktivitas pemerintahan seperti biasanya.
"Yang berubah hanya jam kerja, tetapi seluruh kegiatan tetap berjalan seperti biasa. Ini sudah diatur secara nasional, dan tentu kita mengikutinya," tutupnya
Baca Juga: Umat Muslim di Bali Dibolehkan Sholat Tarawih di Masjid Saat Hari Nyepi Tanpa Pengeras Suara
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire