SuaraBali.id - Wisatawan asal India bernama Deepa Charan (69) jatuh saat berjalan di Jalan Bukit Cinta, Ubud, Gianyar, Bali pada Minggu (5/1/2025) sore sekitar pukul 16.00 WITA.
Insiden ini menyebabkan korban diduga mengalami patah dan keseleo pada lengan kanannya.
Menurut keterangan, saat itu korban yang sedang berjalan bersama anaknya, terpleset di jalan tersebut.
Suami korban yang menyaksikan kejadian langsung menghubungi pihak hotel tempat mereka menginap, Villa Capung Sebali, yang kemudian mengontak Tim Medis Kenak Medika dan Polsek Ubud untuk meminta bantuan.
Tim medis dan polisi tiba di lokasi kejadian pada pukul 16.45 WITA dan langsung memberikan pertolongan pertama sebelum membawa korban ke Rumah Sakit Kenak Medika Ubud.
Korban berada di rumah sakit pada 17.35 WITA dan langsung dilakukan pemeriksaan medis.
Kejadian ini dibenarkan Kapolsek Ubud, Kompol Gusti Nyoman Sudarsana.
"Insiden tersebut diduga disebabkan oleh kelalaian korban saat berjalan, serta kondisi jalan yang kemungkinan licin akibat musim penghujan," ujarnya sebagaimana diwartakan beritabali.com – jaringan suara.com.
Saat ini, korban masih dirawat di RS Kenak Medika dalam kondisi sadar dan stabil.
Baca Juga: WNA di Bali Jadi Sopir Turis Asing, Driver Lokal : Jeruk Makan Jeruk, Imigrasi Kemana?
Pihak berwenang mengimbau agar wisatawan selalu berhati-hati saat berada di area yang rawan tergelincir, terutama di musim hujan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali
-
Buronan Paling Dicari di Eropa Bersembunyi di Bali
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata