SuaraBali.id - Selain ke pantai, tempat wisata yang menyegarkan pikiran adalah pergi ke air terjun. Di kawasan Bali sendiri banyak sekali wisata air terjun yang mengasyikkan.
Salah satunya yaitu Air Terjun Pelisan. Air terjun ini terletak di Banjar Adat Langgahan Kangin, Desa Langgahan, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli.
Jarak air terjun Pelisan dari Kota Denpasar ini sekitar 51 km. Sementara dari pusat wisata Ubud sekitar 35 km.
Jika ditempuh dari objek wisata Kintamani sekitar 18 km. Objek wisata Air Terjun Pelisan ini menjadi tujuan wisata baru di Kabupaten Bangli.
Objek wisata yang berasal dari mata air alam, sehingga airnya sangat jernih. Tidak hanya jernih, airnya pun juga bisa untuk dikonsumsi langsung.
Berbeda dengan air terjun pada umumnya, Air Terjun Pelisan ini tidak terjun langsung ke tanah, melainkan mengalir pada tebing yang miring.
Air yang muncul tidak hanya bersumber dari 1 titik saja, tetapi air muncul di sejumlah titik, sehingga air terjun ini terlihat lebih cantik.
Aliran air Sungai yang juga jernih menyatu dengan aliran air terjun. Campuran air tersebut biasanya dimanfaatkan warga Hindu Bali sebagai tempat melukat.
Di Air Terjun Pelisan ini terdapat tempat melukat, yang diyakini bisa menghilangkan aura-aura negative dalam diri manusia.
Baca Juga: Bule Belanda Jadi Gelandangan di Bandara Ngurah Rai Selama 10 Hari
Alam di sekitar Air Terjun Pelisan ini masih sangat alami, hijau dan asri. Tempat ini ideal bagi kalian yang hobi menyepi. Pasalnya, air terjun ini lokasinya tersembunyi, sehingga jauh dari keramaian.
Kontributor : Kanita
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien