SuaraBali.id - Sebuah video yang terekam di salah satu jalan di Bali ini sukses menjadi sorotan publik. Video tersebut memperlihatkan seorang ibu sedang naik ojek online sembari menggendong anaknya.
Video tersebut awalnya diunggah sebuah akun Tiktok @ayuhermadw_. Ayu yang mengunggah video tersebut merasa kasihan melihat momen tersebut.
Terlihat seorang ibu-ibu yang sedang naik ojek online ini menggendong anaknya. Ibu ini menggunakan gendongan instan.
Bukan ekspresi anaknya yang membuat salah fokus, namun posisi ibu-ibu ini menggendong si anak. Ia menggendong anaknya seperti sedang memakai ransel.
Sehingga posisi anaknya berada di punggungnya. Uniknya lagi, ibu ini justru memilih meletakkan ransel sungguhannya di tengah pangkuannya.
“Emang boleh anaknya digendong dijadiin ransel trs ranselnya yg ditaro di depan,” tulis Ayu pada caption videonya.
Ia seakan memilih melindungi ranselnya, dari pada anaknya sendiri. Meskipun sudah dipakaikan helm untuk melindungi kepalanya, namun posisi anak ini membuat hati sangat mengkhawatirkan.
Kondisinya yang sedang tertidur pulas itu membuatnya tidak kuat menahan kepala, alhasil kepalanya terlihat lunglai ke arah bawah.
Usai videonya viral, warganet sontak banyak yang mengecamnya. Mereka seakan tidak tega melihat keadaan bocah yang diperlakukan seperti ransel tersebut.
Baca Juga: Viral Tren Bule Beri Pelukan ke Driver Ojek Online di Bali
“aku yg over protektif sm anak, pokok nya anak di tengah,” komentar @P***
“takut kalau tiba² tali gendongannya putus ,” sahut @N***
“Mana pake helm lagi pasti berat banget lehernya sakit,” tulis @F***
“emaknya berani bnget gw yg taro anak di tengah aja masih ku pegangin takut jatoh,” ujar @I***
“Gak semua org punya mobil dan gak semua org punya pasangan yg selalu stay sm dia, Yaudah sih biarin aja yg penting dia msh jd ibu yg mau urus anaknya.” ucap @r***
Kontributor : Kanita
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat