SuaraBali.id - Seorang Warga Negara Asing (WNA) perempuan yang berkunjung ke Pura Agung Besakih, Karangasem, Bali mendadak viral di media sosial.
Bule ini terlihat marah dengan petugas lantaran tidak diizinkan naik ke area pura. Dengan gelagatnya yang seolah benar, bule ini hingga nekat mengancam petugas yang menghalanginya akan mendapatkan karma.
Dalam video yang beredar di sosial media, bule yang mengenakan baju berwarna coklat ini terlihat menerobos masuk ke area atas Pura Besakih.
Ditengah perjalanannya, bule ini sontak diberhentikan oleh petugas dan pecalang. Ia kemudian diberi pengarahan, jika yang diperbolehkan masuk ke area Pura Besakih saat itu hanya orang-orang tertentu saja.
Pasalnya, kawasan pura tersebut tidak boleh dimasuki oleh pengunjung umum saat hari tertentu, seperti Upacara Hindu Bali.
Namun, menurut informasi, bule ini tidak mau mentoleransi hal tersebut. Ia tidak begitu paham dengan agama Hindu Bali, dan semua aturan lokal yang sudah berlaku.
Setelah diberi penjelasan, bukannya kembali ke loket untuk membayar, namun bule ini justru ngotot ingin tetap naik.
Ia bahkan tidak malu sama sekali Ketika dilihat oleh banyak pengunjung pura saat itu. Ia tetap bersikeras agar bisa masuk ke area Pura Besakih.
Bahkan, setelah diberi peringatan berulang-ulang, Bule ini justru mengancam petugas yang menghalanginya akan mendapatkan karma setimpal.
Baca Juga: Sanksi Adat Kasepekang, Seperti Apa Dampaknya?
Video yang diunggah akun Instagram @baliprawara itu sontak mengundang beragam komentar dari warganet. Banyak dari mereka yang ikut geram melihat sikap si Bule.
“Bule kelas brekele,” komentar @am1rudd1n.
“Miskin banyak gaya bule ne,” sahut @aadiaantaraa__.
“Ribet amat sih karma.” Tulis @dody_13_rahman.
Kontributor : Kanita
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain