SuaraBali.id - Pergi refreshing ataupun staycation disuatu daerah tentu untuk mencari ketenangan maupun kesenangan sesaat.
Pasalnya, rutinitas atau keseharian mereka sudah sangat melelahkan. Namun ketenangan dari seorang wisatawan di Bali ini sepertinya terganggu begitu saja dengan situasi yang tidak pernah dibayangkan sebelumnya.
Belakangan ini viral sebuah video milik akun Tiktok @buenaventours. Dalam video tersebut, berisi curhatan seseorang yang diduga wisatawan di Bali.
Ia mengeluhkan suara berisik di sekitar tempatnya menginap yang diduga berlokasi di Kawasan Canggu, Badung.
“If you visit Bali, Please don’t do this,” tulisnya dalam video, Jumat (24/05/2024).
Dalam videonya itu terdengar suara berisik orang-orang sedang mengobrol saat dini hari. Ia menuliskan mulai pukul 1:30 am, 1:46 am, 1:50 am, hingga 2:01 am, tetangganya tersebut masih terus mengeluarkan suara.
Tidurnya pun saat itu cukup terganggu, lantaran suara para tetangganya itu terdengar jelas sampai ke kamarnya.
Si pembuat video tak habis pikir mengapa ada orang yang bisa berbuat seperti itu tanpa memikirkan orang lain.
Meskipun apa yang dilakukan cukup sederhana lantaran hanya mengobrol, namun tanpa disadari hal itu bisa mengganggu orang-orang disekitarnya, terlebih jika dilakukan saat dini hari.
Baca Juga: Menteri PUPR Akui Tolak Usulan Cekal PWF : Kalau Dilarang Malah Kita Jelek
Banyak sekali warganet yang mengomentari postingannya. Mereka menyarankan agar kondisi tersebut bisa dilaporkan ke pihak Villa maupun pecalang.
“laporkan ke pecalang desa pasti ditindak kok,” tulis @esmochi.
“as a villa manager, they should have a contract agreement before renting that says noises during night is prohibited after 8 pm for example,” sahut @fierolee.
“Call the police,” tulis @Deo.
“Actually you can call police in Bali too for this kind of tourists,” ujar @Flower Lab.
“Aku pernah merasakan ini. Mereka bernyanyi dan menari sampai pagi. Jam 9 pagi,” aku @Bebysaurus.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire