SuaraBali.id - Hewan peliharaan anjing sudah menjadi salah satu hewan kesayangan banyak orang. Hal ini terbukti banyak yang memilih anjing sebagai peliharaan atau bahkan penjaga rumah.
Umumnya, hewan ini kerap makan makanan instan khusus anjing. Namun banyak juga si pemilik anjing memilih untuk memasak sayuran untuk hewan peliharaannya.
Pemandangan yang satu ini cukup unik dan membuat salah fokus, pasalnya bukan makanan instan yang diberikan untuk si anjing, namun justru buah-buahan.
Dalam video yang diunggah akun Instagram @klungkungnews memperlihatkan seorang Perempuan Tengah duduk bersantai di lantai rumahnya.
Tak sendirian, Perempuan ini terlihat sedang ditemani oleh hewan peliharaannya, yaitu anjing. Iya anjing berwarna putih ini terlihat setia duduk di samping tuannya.
Anjing tersebut melihat ke arah tuannya yang saat itu sedang menyantap buah manggis. Wajahnya terlihat seperti ingin menyantap buah tersebut.
Akhirnya oleh Perempuan ini diambilkan satu biji buah manggis. Ia meletakkan di atas pahanya, tanpa menunggu lama langsung dilahap oleh anjing tersebut.
Rupanya anjing ini juga suka makan buah manggis. Video tersebut sontak mengundang komentar warganet. Bahkan banyak yang ternyata senasib, lantaran anjingnya juga suka makan buah-buahan.
“Anjing saya di Bali suka makan buah naga,mangga. Kenapa ya anjing2 di Bali suka makan buah2an,” tulis akun @mae_garden21.
Baca Juga: Balita 4 Tahun Diserang Gerombolan Anjing Liar Hingga Luka Serius
“anjing ku juga suka makan buah apalagi sele,” sahut @nddaaslfni_.
“Anjing ku suka durian sama kulit ubi wkwkwkwkkwkw lucu bgt,” ucap @debonairchacha.
Kontributor: Kanita Auliyana Lestari
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat