SuaraBali.id - Aksi janggal seorang pria membawa sebilah besi malam-malam di perkampungan rumah warga mendadak viral di media sosial.
Tak diketahui pasti apa niat dari pria tersebut. Dengan penampilannya yang cukup sederhana, hanya mengenakan kaos dan celana pendek tanpa alas kaki, pria ini membawa sebilah tongkat besi.
Tongkat tersebut ia letakkan di balik badannya sambil hendak mengayunkan. Ia berjalan hendak menghampiri seekor anjing berwarna putih.
Nampaknya, pria ini diduga memiliki niat buruk seperti hendak memukul anjing tersebut dengan tongkat besinya.
Namun aksi bejatnya itu gagal begitu saja, setelah ada seekor anjing lain yang tiba-tiba menggonggong dan menghampiri temannya.
Setelah dua ekor anjing putih itu kabur, pria ini sontak balik badan dan mengurungkan niatnya untuk memukul anjing.
Aksi tersebut diketahui terjadi di Jimbaran, Bali dan berhasil terekam kamera CCTV warga sekitar, sehingga bisa ditindaklanjuti oleh warga untuk melaporkan pelaku.
“Detik-detik seorang membawa tongkat besi hendak memukul Anjing terekam CCTV,” Tulis keterangan dalam video yang diunggah akun Instagram @kutaselatan.news.
Berdasarkan informasi yang beredar, si pelapor menceritakan bahwa si pelaku ditunggu oleh temannya yang duduk diatas motor. Keduanya terlihat melarikan diri saat salah seorang warga mengetahuinya.
Baca Juga: Ini Pejabat Kantor Imigrasi Ngurah Rai yang Jadi Tersangka Kasus Pungli Fast Track
Pelapor berharap keberadaan pelaku ini harus benar-benar dicari, lantaran cukup meresahkan warga dengan sikapnya mengendap-endap mendekati anjing yang sedang tidur dengan sebilah besinya.
Kontributor: Kanita Auliyana Lestari
Berita Terkait
-
Kronologi Pernikahan Kak Seto dan Deviana Mulyadi yang Viral di Medsos
-
Buron Hampir Tiga Tahun, Terpidana Kredit FIktif Mila Indriani Ditangkap di Bali
-
Viral Pesepeda Nekat Hadang Barisan Pemotor di Jalur Sepeda Sudirman, Sikap Petugas Bikin Salfok!
-
Ramai Kasus Aurelie Moeremans, Bagaimana Tata Cara Menikah di Gereja Katolik?
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?