SuaraBali.id - Aksi bule yang meresahkan publik kembali terjadi. Baru-baru ini, sebuah video yang memperlihatkan seorang bule yang nekat panjat pagar Bandara Ngurah Rai, Bali membuat netizen geram.
Rekaman video bule panjat pagar bandara ini diunggah ke X oleh akun @Pai_C1 dan langsung menjadi viral dalam waktu singkat. Berbagai reaksi langsung diberikan oleh netizen yang kesal melihat momen tersebut.
Keterangan unggahan @Pai_C1 ini menyebut bahwa kejadian tersebut terjadi di area Bandara Ngurah Rai pada Jumat (22/9/2023) lalu.
"Bule manjat pagar di Bandara Ngurah Rai, Jumat (22/9/2023). Kok gak takut kecantol bokongnya ya?" tulis akun tersebut.
Dalam video berdurasi 17 detik ini, seorang bule perempuan yang mengenakan tanktop berwarna pink dan celana pendek motif army nampak sedang berusaha untuk memanjat pagar Bandara Ngurah Rai, Bali.
Tidak diketahui dengan pasti mengenai alasan aksinya ini dilakukan. Namun di video tersebut, bule ini rupanya ingin menuju arah luar bandara tanpa melewati pintu keluar.
Melihat video bule nekat panjat pagar Bandara Ngurah Rai, Bali ini, netizen langsung saja meninggalkan berbagai komentarnya di video yang viral tersebut.
"Aduh aduh, bule-bule begini nyusahin deh" balas netizen.
"Bule sekarang kok tambah to***" komentar akun lainnya.
Baca Juga: Macet Akhir Pekan Kerap Terjadi, Bandara Ngurah Rai Coba Penyesuaian Arus Lalu Lintas
"Makin kesini, makin kesana aja kelakuan mereka" ungkap netizen.
"Kenapa bule semakin gak tahu aturan ya?" tulis netizen membalas.
Berita Terkait
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Jokowi Direncanakan Akan Datang ke Bali Demi Kampanyekan Mulia-PAS, Megawati Tidak
-
Buntut 'Jalan-Jalan ke Bali', Pengamat Sarankan Pj Bupati Ganti Kadinsos Jika Tak Ingin Kepercayaan Masyarakat Hilang
-
Polisi Ungkap Lab Narkoba Hasis di Vila Uluwatu Bali Hasilkan Duit Rp 1,5 Triliun Dalam 2 Bulan
-
Polemik Kunjungan Dinas Sosial Kabupaten Bogor ke Bali, Boros atau Kebutuhan?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2
-
Kunjungan Wisatawan ke Gunung Rinjani Tinggi, Sampah Capai 31 Ton di Jalur Pendakian