SuaraBali.id - Rumah warga di Dusun Birak, Desa Bilok Petung, Kecamatan Sambalun, Lombok Timur porak-poranda disambar petir pada Senin (17/1/2022) sekitar pukul 10.00 Wita.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini namun demikian korban mengalami kerugian sampai puluhan juta.
Peristiwa ini dibenarkan oleh Kapolsek Sembalun, AKP Lalu Pance Warsa. Menurutnya ada rumah warga yang rusak disamber petir, hanya saja dalam kejadian tersebut, tidak ada korban jiwa.
”Kami sudah mendapatkan laporan rumah warga rusak disamber petir tersebut, dan telah mendatangi TKP,” katanya sebagaimana diwartakan Lombokita – Jaringan Suara.com.
Pence mengatakan pemilik rumah lebih dahulu mengungsi ke rumah kerabatnya, lantaran takut rumahnya ditimpa pohon, akibat hujan yang di sertai angin kencang dan petir yang melanda wilayah kecamatan Sembalun beberapa hari terakhir ini.
”Karena khawatir hujan disertai angin kencang dan petir, korban menginap di rumah kerabatnya,” sebutnya.
Oleh sebab itu saat rumah korban di sambar petir, tidak ada korban jiwa, hanya rumah korban porak poranda,
”Akibat kejadian ini,korban alami kerugian mencapai puluhan juta rupiah,” ucap Panca.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen