SuaraBali.id - Jadwal prosesi Pelebon Ida Cokorda Pemecutan XI akan dijadwalkan pada 21 Januari 2022 mendatang. Jadwal itu disampaikan menantu tertua almarhum, Ida Bagus Wesnawa saat diwawancari Rabu (22/12/2021) petang.
Sedangkan jadwal prosesi nyiramin layon, Puri Pemecutan akan melakukannya pada 2 Januari 2022. Menurutnya prosesi pelebon atau ngaben ini akan digelar dengan tingkatan utama atau tertinggi dalam Hindu.
"Tingkatan yang diambil Utamaning Utama, Nyawa Asti Wedana," ujarnya sebagaimana diwartakan beritabali.com – Jaringan Suara.com.
Tak hanya umat Hindu, umat lain juga akan mendukung prosesi pelebon Raja Denpasar ini. Salah satunya warga Kampung Bugis di Denpasar. Hal itu disampaikan Kepala Lingkungan Kampung Bugis, Muhadi yang ditemui saat melayat di Puri Pemecutan.
Meski upacara digelar secara adat Bali, pihaknya siap mendukung agar kegiatan lancar. Dia menerangkan, selama ini hubungan kekerabatan antara Puri Pemecutan dan warga Kampung Bugis amat baik.
Sang raja beberapa kali datang ke Kampung Bugis untuk bersilaturahmi.
"Hubungan kami dengan Raja Badung sangat baik. Beliau sering ke sana. Jadi ini bentuk penghormatan terakhir kami kepada almarhum," ujarnya.
Dia menilai sang raja sangat nasionalis. Sang raja selalu menyampaikan agar semua pihak ikut menjaga persatuan di Bali.
Untuk itu ia berharap generasi penerus yang akan menggantikan beliau, dapat menjalin hubungan yang selama ini harmonis.
Baca Juga: Pengamanan Patroli Laut di Selat Bali Diperketat Antisipasti Kecelakaan Laut
"Kami menunggu saja. Yang jelas, siapapun penggantinya, agar keharmonisan Raja Badung dengan warga Kampung Bugis di Bali ini dapat terjaga," pungkasnya
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk