SuaraBali.id - The Jungle Club terletak di kawasan selatan Ubud yang dikelilingi pepohonan hijau dan pemandangan lembah yang menenangkan. Suasananya sangat khas Ubud, tenang tetapi tetap hidup dengan fasilitas modern ala day club yang cocok untuk bersantai seharian.
The Jungle Club mengusung konsep suasana jungle yang tidak hanya unik, tetapi juga menghadirkan nuansa Ubud yang natural, segar, dan menyatu dengan alam. Penasaran? Yuk simak ulasannya:
Suasana The Jungle Club
The Jungle Club menawarkan perpaduan sempurna antara ketenangan Ubud dan fasilitas hiburan modern. Area ini dikelilingi pepohonan hijau yang membuat pengunjung merasa sedang berlibur di hutan tropis tetapi tetap dengan sentuhan kepraktisan khas day club.
Infinity Pool
Infinity pool menjadi pusat aktivitas The Jungle Club. Kolam ini menghadap langsung ke lembah hijau, memberikan pengalaman Ubud infinity pool yang menenangkan sekaligus Instagrammable. Di pagi hari suasananya lebih tenang, sedangkan menjelang siang menjadi spot favorit untuk berjemur atau menikmati minuman segar.
Baca Juga:Ahli Tarot Terawang Pernikahan Luna Maya Dan Maxime Bouttier: Masalah Keturunan
Svaha Spa Celuk
Bagi yang ingin menambahkan sentuhan relaksasi, Svaha Spa Celuk menyediakan treatment khas Bali dengan suasana yang lebih intimate. Aromaterapi yang lembut, pijatan tradisional, dan lingkungan yang tenang membuat tubuh terasa segar setelah berenang atau mengikuti aktivitas outdoor.
Bamboo Restaurant
Bamboo Restaurant hadir dengan desain bambu yang cantik dan open-air sehingga angin Ubud terasa lebih sejuk. Restoran ini cocok untuk makan siang santai atau menikmati kopi sore. Suasananya hangat dan setiap sudutnya terlihat estetik, menambah pengalaman bersantai di day club ini.
Activitas dan Entertainment di The Jungle Club
The Jungle Club tidak hanya menawarkan kolam dan restoran, tetapi juga berbagai aktivitas seru yang membuat pengunjung betah seharian.
Bali Swing
Bali Swing menjadi salah satu daya tarik utama. Ayunan tinggi dengan latar hutan Ubud memberikan sensasi seru sekaligus foto yang dramatis. Aktivitas ini sangat cocok bagi pengunjung yang ingin pengalaman unik dalam satu kunjungan.
Weekly Beats
Setiap minggu ada rangkaian hiburan musik seperti live DJ yang membuat suasana semakin hidup. Musiknya tidak terlalu keras sehingga tetap nyaman untuk bersantai, makan, atau menikmati pool.
Baca Juga:Luna Maya Relakan Bila Maxime Bouttier Ingin Mengejar Mimpi ke Amerika Setelah Menikah
Birthday Parade
Ingin merayakan ulang tahun? The Jungle Club menghadirkan Birthday Parade yang meriah. Ada dessert spesial, sorakan ringan, dan atmosfer hangat yang membuat momen semakin memorable. Banyak pengunjung memilih merayakan ulang tahun di sini karena suasana yang fun tetapi tetap cozy.
Booking dan Seat
Untuk pengalaman yang lebih nyaman, pengunjung dapat melakukan reservasi terlebih dahulu. The Jungle Club menyediakan berbagai pilihan seat seperti daybed, sofa, hingga cabana. Setiap pilihan memberikan pengalaman berbeda, mulai dari spot terbaik untuk menikmati Ubud day club pool hingga area yang cocok untuk menikmati makanan dengan lebih tenang.***