Perindo Sambut Wagub NTB Sitti Rohmi Djalilah Dengan Karpet Merah Bila Bergabung

Menurutnya, partai Perindo terbuka bagi yang ingin berjuang dan membesarkan Partai ini.

Eviera Paramita Sandi
Kamis, 01 Desember 2022 | 10:00 WIB
Perindo Sambut Wagub NTB Sitti Rohmi Djalilah Dengan Karpet Merah Bila Bergabung
Wakil Gubernur Nusa Tenggara (NTB), Hj Sitti Rohmi Djalilah. [Foto : ANTARA/Nur Imansyah ]

SuaraBali.id - Wakil Gubernur NTB, Dr Sitti Rohmi Djalilah kini sedang menjadi perhatian banyak pihak. Ha ini karena ia hengkang dari kepemimpinan partai NasDem NTB.

Di sisi lain, Partai Perindo NTB menyatakan siap menyambut Sitti Rohmi untuk bergabung dengan partai yang didirikan Hary Tanoesoedibjo itu. 

Hal ini pun dibenarkan oleh Ketua DPW Partai Perindo NTB Lalu Athari Fathullah. Ia mengaku partainya sangat terbuka untuk menerima semua pihak yang ingin bergabung membesarkan Partai Perindo, khususnya di NTB.

"Bahwa sampai hari ini belum ada beliau menyatakan untuk masuk ke Perindo, tetapi kalaupun seandainya akan masuk, kita gelarkan karpet merah," ujar Lalu Athari Fathullah, Rabu (30/11/2022). 

Baca Juga:Satpol PP Eliminasi Anjing Liar Dengan Racun Lalu Dibuang ke TPA

"Jadi yang saya mau sampaikan bahwa kami Partai Perindo khusus di NTB siap menerima siapapun dia anak bangsa Indonesia untuk bergabung,” kata Athari. 

Ia pun merespons isu akan bergabungnya Wakil Gubernur NTB Hj Sitti Rohmi Djalilah yang sebelumnya hengkang dari NasDem.

Sebelumnya diisukan bahwa gerbong Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah (NWDI) yang berada di NasDem akan hijrah ke Partai Perindo.

Ketua Umum PB NWDI yang juga Ketua Harian Nasional DPP Partai Perindo, Tuan Guru Bajang (TGB) HM Zainul Majdi sebelumya blak-blakan meminta seluruh kader NWDI untuk berada dalam satu perahu yang sama membesarkan Partai Perindo.

Namun demikian, menurut Athari, hingga saat ini memang Rohmi belum secara resmi melakukan komunikasi dengan pihaknya di DPW Perindo NTB.

Tapi ia akan menyambut bila Wakil Gubernur NTB itu bergabung.

News

Terkini

Warganet juga menyebut dua kader PDI Perjuangan itu terlalu banyak gimmick karena mencampuradukkan politik dengan olah raga.

News | 10:28 WIB

Pembatalan ini karena Gubernur Bali menolak kehadiran Timnas Israel dalam Piala Dunia U-20 di Pulau Dewata

News | 10:15 WIB

Inilah jadwal imsak dan buka puasa di sembilan kabupaten/kota di Bali, Senin 27 Maret 2023.

News | 06:16 WIB

Forum relawan pendukung Ganjar Pranowo dalam kelompok Ganjarian Spartan meresmikan kelompok regionalnya di Bali

News | 09:38 WIB

Inilah makanan khas Bali untuk menu buka puasa :

News | 11:25 WIB

Dia bahkan mengaku baru pertama kali mendengar klaim tersebut.

News | 09:58 WIB

Jadwal imsak dan buka puasa menjadi suatu hal penting dan informatif bagi umat muslim saat Ramadhan.

News | 06:10 WIB

Kini, kedua pelaku masih diamankan di Mapolsek Gerokgak, Buleleng.

News | 15:48 WIB

Tu Pekak tewas dengan delapan luka tusukan di bagian dada kanan, dada kiri, perut, paha, dan kedua kaki.

News | 09:55 WIB

Pengunjung yang datang berasal dari mancanegara dan juga warga Pulau Dewata.

News | 08:25 WIB

Inilah jadwal imsak dan buka puasa di sembilan kabupaten/kota di Bali, Jumat 24 Maret 2023.

News | 06:42 WIB

Berikut ini adalah resep kolak pisang komplet, manis dan enak

News | 10:00 WIB

Inilah jadwal imsak dan buka puasa di sembilan kabupaten/kota di Bali, Kamis 23 Maret 2023.

News | 09:10 WIB

Hari suci Nyepi sudah selesai pada Kamis 23 Maret 2023 pukul 06.00 WITA.

News | 06:01 WIB

Sholat tarawih ini pun dilaksanakan sebelum melaksanakan sunnah witir.

News | 05:40 WIB
Tampilkan lebih banyak