Raffi Ahmad Respons Ucapan Chika Chandrika yang Mengaku Gabung Dengan RANS Tapi Tak Pernah Dibela

"Ada. Aku kan di RANS," kata Chandrika Chika kepada Deddy Corbuzier di Youtubenya.

Eviera Paramita Sandi
Sabtu, 16 April 2022 | 11:46 WIB
Raffi Ahmad Respons Ucapan Chika Chandrika yang Mengaku Gabung Dengan RANS Tapi Tak Pernah Dibela
Chandrika Chika tolak Dimas Ahmad (instagram.com)

SuaraBali.id - Chandrika Chika sempat mengaku di hadapan Deddy Corbuzier bahwa dirinya sudah bergabung di RANS Entertainment milik Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Pengakuan Chika saat itu membuat Deddy Corbuzier geram dengan Raffi Ahmad karena tak pernah membela Chika yang selama ini dibully warganet.

"Ada. Aku kan di RANS," kata Chandrika Chika kepada Deddy Corbuzier di Youtubenya.

Raffi Ahmad pun merespons ucapan Chika, ia blak-blakan membongkar fakta yang cukup menohok. Ayah dari Rafathar itu mengatakan bahwa ia berada di pihak Chandrika Chika.

"Gila kemarin di Deddy Corbuzier.. Mas Deddy, gua sekarang belain dia," kata Raffi Ahmad di hadapan Chandrika Chika.

Senada dengan Raffi Ahmad, Dimas Ahmad pun ikut menimpali. “Siap saya juga ikut belain. Kita di garda terdepan, eh tapi Aa' paling depan sih."

Setelah itu Raffi Ahmad juga mempertanyakan kondisi kebahagiaan Chandrika Chika.

Akhirnya Raffi Ahmad menyebut Chika memang sudah berada di manajemen RANS Entertainment.

"Jadi gimana, kamu jangan sedih ya. Kamu harus semangat terus karena dia di manajemen RANS," kata Raffi Ahmad.

"Chika sekarang siapa pacarnya? Dimas? Oh Chika masih belum punya pacar. Tetap semangat," imbuhnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini