SuaraBali.id - Permen dalgona kembali viral usai drama Korea Squid Game dan menampilkan jajanan tradisional di salah satu permainannya.
Dalam serial tersebut para pemain diminta untuk memecahkan garis yang ada di dalam permen yang terbuat dari gula yang dilelehkan ini. Jika berhasil, nantinya permen dalgona akan membentuk sebuah gambar.
Para pemain harus mencetak gambar yang ada di dalam permen itu tanpa memecahkan permen tersebut. Kalau gagal dan pecah, pemain akan mati terbunuh.
Melihat kepopulerannya, banyak orang menjadikan ini sebuah peluang dengan menjual permen dalgona secara onlime. Termasuk penjual satu ini, yang produknya dibeli oleh pemilik aku TikTok @bill.aw.
Baca Juga:Beli Permen Dalgona Ala Squid Game, Cewek Ini Malah Kena Zonk
Namun, ada hal yang bikin si cewek kesal dan kecewa, karena saat sampai, permen dalgona yang ia beli di sebuah e-commerce terkemuka itu malah jauh berbeda dari gambarnya.
Dalam gambar, permen berwarna cokelat tersebut tampak menggemaskan dengan cetakan bunga dan cincin berlian. Namun, begitu sampai, permen dalgona itu sungguh tak berbentuk.
Lucunya, tahu akan dikomplain sang pembeli, penjual tersebut meninggalkan pesan permintaan maaf dalam secarik kertas di dalam paket tersebut.
Isinya, "Mohon maaf kak tidak sesuai gambar. Memang susah sekali cetaknya. Kalo soal rasa mirip ya kak. Mohon maaf sekali lagi."
Kecewa dengan hal tersebut, cewek ini pun tak segan-segan membuang permem dalgona tersebut ke tempat sampah.
Baca Juga:Sutradara Ungkap Rekening Bank di Squid Game Asli, Ada yang Transfer Rp 5.400
Tentu saja hal ini membuat warganet ikut berkomentar. Bahkan banyak.yang tak habis pikir, mengapa ada orang yang berjualan senekat ini. Bahkan, dari beberapa komentar juga ketahuan, kalau si penjual mengambil gambar buatan orang lain di YouTube.
"Tau dari mana rasanya mirip? aalumni Squid Game kah?," kata @urfxxxxxove.
"Susah katanya. Terus kenapa nekat jualan?," tanya @jolxxxxx415.
"Fix sellernya bocil lagi belajar," tulis @angxxxxree.
(Dinda Rachmawati)