Hari Ini Ada Virtual Daihatsu Festival, Beli Mobil Cash sampai Tukar-Tambah

Sekitar dua jam lagi acara digelar, simak manfaat belanja touchless di masa pandemi. Ini tautan link untuk hadir ke lokasi online.

RR Ukirsari Manggalani
Sabtu, 24 Oktober 2020 | 07:50 WIB
Hari Ini Ada Virtual Daihatsu Festival, Beli Mobil Cash sampai Tukar-Tambah
Leaflet Virtual Daihatsu Festival [PT Astra-Daihatsu Motor].

SuaraBali.id - Sudah ada agenda di akhir pekan ini? Ingin mendengar sharing soal wirausaha? Atau mempunyai kebutuhan untuk membeli mobil baru dan menjual kendaraan lama? Semuanya bisa diwadahi Virtual Daihatsu Festival.

Menurut PT Astra-Daihatsu Motor (ADM), kegiatan ini adalah merespon permintaan dan antusiasme pelanggan dalam mewujudkan impiannya untuk memiliki mobil baru dengan cara yang lebih mudah, aman dan nyaman, tanpa harus datang ke outlet, sesuai protokol kesehatan masa pandemi COVID-19.

Acara bertajuk Virtual Daihatsu Festival akan digelar hari ini, Sabtu (24/10/2020) pukul 10.00 – 11.00 WIB secara online lewat digital meeting. Acara sharing akan diisi Kaesang Pangarep yang akan berbagi inspirasi seputar kiat dalam berwirausaha, kemudian akan ada paket promo penjualan, fasilitas trade-in (tukar-tambah), sampai hiburan musik dari The Overtunes, serta kuis berhadiah.

Untuk paket promo penjualan, beberapa benefit antara lain: gratis biaya Admin untuk pembelian kredit khusus yang bertransaksi melalui perusahaan pembiayaan ACC (Astra Credit Companies) dan DFS (Daihatsu Financial Services).

Baca Juga:Ingin Lebih Hemat dan Ramah Lingkungan, Ini Tips Eco Driving ala Daihatsu

Lantas ada cashback untuk pembelian secara cash, gratis DGO (Daihatsu Genuine Oil) untuk penggantian oli mesin dua kali dalam satu tahun bagi 500 pemesan pertama, serta hadiah menarik lainnya.

Bagi pelanggan yang ingin melakukan trade-in (tukar-tambah), Daihatsu didukung Mobil88 siap menyambut dan melakukan appraisal kepada mobil lama di area Jakarta, serta mendapatkan benefit tambahan senilai Rp500.000 untuk 30 pemesan pertama.

"Daihatsu berharap, melalui program ini Sahabat dapat mewujudkan impiannya untuk memiliki mobil baru, juga mendapat insight lewat sharing yang diharapkan bisa menginspirasi dalam berwirausaha (enterpreneurship) dalam menghadapi kondisi pandemi saat ini," papar Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).

Bagi yang ingin menyaksikan secara live, silakan kunjungi media sosial Daihatsu di Instagram @daihatsuind dan YouTube channel Daihatsu Sahabatku.

Sedangkan kepada para pelanggan, silakan melakukan registrasi melalui website daihatsu.co.id atau klik tautan Virtual Daihatsu Festival.

Baca Juga:Daihatsu: Pasar Mobil Indonesia Pulih di 2023

Setelah melakukan registrasi, akan diperoleh link digital meeting sebagai akses untuk masuk dan bergabung dalam acara.

Berita Terkait

Kaesang Pangarep mengaku sedang latihan berpidato untuk jadi Walikota Depok.

depok | 12:09 WIB

Giring pamer kedekatan, sepertinya sedang mencoba untuk merekrut Kaesang?

liberte | 07:30 WIB

PSI Raja Juli tidak sabar untuk melihat angin perubahan yang dibawakan oleh Kaesang Pangarep di Depok

liberte | 05:30 WIB

Bahkan Aldi Taher menuturkan ia sudah membuatkan lagu untuk Jokowi

mamagini | 18:39 WIB

Muncul istilah 'satu keluarga PDIP' sebagai dugaan bahwa Kaesang akan masuk partai berlogo banteng tersebut.

video | 18:00 WIB

Terkini

ule ini sempat viral akibat videonya tersebar di media sosial dan menuai banyak hujatan.

News | 20:49 WIB

Selain mengganggu ketertiban umum, bule Inggris ini juga sudah melampaui kedaluwarsa izin tinggal di Indonesia.

News | 18:39 WIB

Dari sana Gagnon langsung diboyong menuju Bandara I Gusti Ngurah Rai.

News | 18:17 WIB

Informasi yang didapatkan kawanan copet tersebut beraksi dengan modus menjadi pengantar Jemaah.

News | 16:19 WIB

Hal ini karena ada bau busuk yang ditimbulkannya hingga menganggu warga setempat.

News | 16:10 WIB

Karena selama beroperasi, belum diketahui motif pelaku yang menyasar anak-anak.

News | 15:08 WIB

Tiga mantan anggota polisi tersebut berinisial IB, IGK, dan LS yang berdomisili di Kota Mataram.

News | 19:22 WIB

Tim dokter psikiater RSUP Prof. Ngoerah menetapkan CAP mengalami gangguan jiwa

News | 14:28 WIB

Karena tempat tinggalnya hanya tersisa satu ruangan akibat hantaman ombak.

News | 14:17 WIB

Adapun kecepatan angin di perairan tersebut mencapai 10 hingga 20 knot atau hingga 37 kilometer per jam, bergerak dari arah timur-tenggara.

News | 16:41 WIB

ZAM yang saat itu baru bekerja selama tiga minggu di spa tersebut mendapat bagian untuk melayani korban.

News | 15:54 WIB

Alhasil, Stephane membayarkan total uang sejumlah Rp1 miliar pada Bulan Februari 2023 lalu.

News | 13:00 WIB

Dalam aksi penjarahan itu, para pelaku menyekap satpam, merusak pintu dan menggasak barang di dalam kafe eskrim tersebut.

News | 15:55 WIB

Ada kisah haru yang diceritakan Juhwariyah ketika ditemui saat pelepasan jamaah calon haji Bali di Denpasar

News | 15:42 WIB

Ia pun bercerita bahwa mulanya, ayah dan ibunya mendaftar haji tahun 2012 dimana saat itu ia baru menginjak usia 8 tahun.

News | 15:36 WIB
Tampilkan lebih banyak