SuaraBali.id - Sebuah video yang ramai diperbincangkan di media sosial memperlihatkan seorang WNA yang diringkus oleh warga di Bali.
Dalam narasi yang beredar, WNA pria itu disebut baru saja mencuri uang dari tempat penukaran uang tunai atau money changer.
Dalam video itu juga terlihat sepeda motor yang terjatuh yang diduga termasuk dalam kejadian itu. Selain itu, nampak juga banyak uang kertas yang berserakan di jalan gang tersebut.
Setelah dikonfirmasi, Kepolisian Resor Kota (Polresta) Denpasar membenarkan jika ada peristiwa pencurian yang terkait dengan video yang viral itu.
Kepala Seksi Humas Polresta Denpasar, AKP I Ketut Sukadi menjelaskan jika WNA yang ada di video tersebut adalah WN Azerbaijan berinisial TFO (34).
Peristiwa itu bermula ketika TFO menghubungi money changer PT Arta Jaya Dewata untuk menukar uang.
Dia hendak menukarkan uang USD 12 ribu miliknya dan meminta untuk diantarkan ke vila tempat tinggalnya yang ada di Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung.
Kemudian pada Minggu (27/7/2025), dua orang karyawan money changer berinisial MT dan MF itu yang ditugaskan untuk mengantarkan uang kepada TFO. Uang sejumlah Rp191,5 juta itu hendak ditukarkan kepada TFO.
“Sampai di Villa bertemu dengan terlapor (TFO) kemudan kami masuk dan menghitung uangnya,” ujar Sukadi dalam keterangannya pada Senin (28/7/2025).
Baca Juga: Inilah Sosok Desainer Pilihan Fuji untuk Villa Idamannya di Bali
Sesampainya di vila, mereka bertemu dengan TFO. Pria itu juga sempat menghitung uang yang dibawa oleh MT dan MF.
Namun, sesaat mendadak keluar dua orang dari lantai dua vila dan langsung mempiting leher MT dan MF. Kedua orang itu juga sempat mengaku sebagai Interpol.
“Terlapor tidak menunjukan uang dolarnya dan tiba tiba dari lantai II datang temannya lagi dan bilang kalau di dari Interpol dan selanjunya mencekek dan mempiting leher dua korban,” tutur Sukadi.
Momen itu kemudian dimanfaatkan oleh TFO untuk kabur dan membawa uang tersebut. Beruntungnya, kedua korban berhasil melepaskan diri sebelum TFO berhasil kabur jauh.
Melihat TFO yang berlari ke luar, mereka langsung mengambil sepeda motor dan menabraknya hingga tersungkur. Uang yang dibawa pelaku pun berserakan di jalan.
TFO berhasil diamankan, namun kedua rekannya yang mempiting korban berhasil kabur.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali