SuaraBali.id - Kongres Partai Solidaritas Indonesia (PSI) telah berlangsung pada Sabtu (19/7/25) di Graha Saba Kota Solo, Jawa Tengah.
Kongres PSI ini rupanya menjadi momen berharga bagi keluarga Presiden ke 7 Joko Widodo (Jokowi).
Menurut seorang Pakar Komunikasi Politik, Hendri Satrio hal ini tidak perlu menjadi sesuatu yang dikhawatirkan.
Pasalnya, Hendri memiliki keyakinan jika yang menjadi Ketua Umum selanjutnya tentulah anak bungsu Jokowi, Kaesang Pangarep.
“PSI ini kan Kongresnya mau dilaksanakan nih, kalau saya bilang ya sangat mungkin itu udah pasti Kaesang lah,” ujar Hendri, dikutip dari kanal youtubenya, Senin (21/7/25).
“Sebenarnya ini buang-buang duit aja ini PSI, kalau memang udah Kaesang ya udah Kaesang aja,” sambungnya.
Hendri sontak mengatakan bahwa pihaknya justru tertarik dengan opini publik yang mulai tumbuh, dimana jika bukan Kaesang yang terpilih, maka terbukti Jokowi sudah tidak bertenaga alias lemah.
“Nah yang menarik justru opini liar, kalau Kaesang tidak terpilih gimana. Wah ada yang bilang, oh Jokowi berarti sudah lemah kalau Kaesang tidak terpilih,” urainya.
“Kalau Kaesang tidak terpilih wah pasti ada tugas lain itu buat si Ketua Umum terpilih dari PSI. kan PSI adalah Jokowi, Jokowi adalah PSI,” tambahnya.
Baca Juga: Diundang ke Rumah Prabowo, Pulangnya Timnas Bawa Jam Rolex
Tak hanya itu, Hendri juga menyiratkan jika bukan Kaesang yang berada di garda terdepan PSI, maka orang baru pilihan Jokowi tentu sudah memiliki tugas penting lainnya.
Meski demikian, Hendri masih dengan keyakinan 100% nya, bahwa kemungkinan kecil jika Kaesang tidak terpilih.
“Tapi menurut saya kecil kemungkinannya Kaesang tidak terpilih,” tegasnya
“Kecuali memang ada skenario-skenario politik,” sambungnya.
Saat ditanya apakah ada kemungkinan jika Jokowi sendirilah yang akan memimpin PSI, Hendri justru menampiknya.
Menurut Hendri, partai sekelas PSI masih sangat kecil jika hendak digunakan kendaraan untuk Jokowi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali
-
Buronan Paling Dicari di Eropa Bersembunyi di Bali
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!