Scroll untuk membaca artikel
Eviera Paramita Sandi
Kamis, 27 Maret 2025 | 13:55 WIB
Pria di Denpasar pura-pura pingsan di atap rumah warga, Rabu (26/3/2025) [Istimewa]

Warga sekitar kemudian menghubungi polisi dan pihak terkait untuk melaporkan kejadian tersebut.

Namun, tidak berani mengevakuasi T yang tetap tergeletak di atap itu.

Kemudian, pemadam kebakaran yang datang sempat mencoba untuk menyemprot T karena curiga tertidur.

Setelah disemprot selama beberapa saat, akhirnya pria tersebut terbangun. 

Baca Juga: Kejanggalan di Bali, Wisman Ramai Tapi Okupansi Rendah, Cok Ace : Dimana Keberadaannya?

Upaya evakuasi kemudian dilakukan terhadap T yang sudah berada di atas atap tersebut selama sekitar 3 jam.

Kepolisian menjelaskan jika T hanya berpura-pura pingsan saat berada di atas genteng.

Dia melakukan itu karena panik dan diteriaki oleh warga sekitar.

Pengecekan ke rumah sakit juga menunjukkan tidak ada masalah Kesehatan yang terjadi pada pria itu.

“Tidak pingsan dia, pada saat awal dia memang memasuki pekarangan rumah orang. Kemudian diteriaki dia sehingga panik dan lari ke atas,” ujar Kapolsek Denpasar Timur, Kompol I Ketut Tomiyasa pada Kamis (27/3/2025).

Baca Juga: Besok Terminal Mengwi Hanya Buka Sampai Pukul 12.00 WITA Dan Tutup Total Saat Nyepi

“Di atas karena mungkin bingung, di bawah sudah lihat orang, dia pura-pura pingsan. Kita sudah cek ke rumah sakit nggak ada apa-apa, dia hanya pura-pura aja,” imbuhnya.

Load More