SuaraBali.id - Setelah dicari berhari-hari, jenazah Juliani (32) korban banjir bandang di Dermaga Pasir Besi Desa Oi Tui, Kecamatan Wera, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB) ditemukan mengapung di perairan Labuan Bajo Manggarai Barat Flores Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamis (6/2/2025).
"Jenazah tiba sekitar pukul 08.30 Wita menggunakan speed boat dengan dikawal oleh utusan personel Polres Manggarai Barat dan Pol Airud," ungkap H. Nurdin salah seorang keluarga yang ikut menjemput, Jumat (7/2/2025).
Menurutnya korban diberangkatkan dari RSUD Komodo sekitar pukul 05.20 Wita dan tiba di Pelabuhan Labuan Bajo pukul 06.00 Wita. Kemudian, langsung diberangkatkan menuju ke Dermaga Oi Tui tempat penjemputan.
"Penjemputan dilakukan oleh pihak keluarga, camat, kepolisian, Danpos SAR Bima, Kalak BPBD Bima, relawan Muhammadiyah dan pihak-pihak yang terlibat selama proses pencarian korban ini berlangsung," jelasnya.
Jenazah langsung dibawa ke rumah duka untuk dikafani dan dimakamkan oleh keluarga
Pada proses pemindahan jenazah di tempat penjemputan berlangsung haru dan dipadati warga sekitar. Dari speed boat, jenazah diangkat bersama oleh puluhan petugas dan masyarakat, kemudian dipindahkan ke mobil ambulans. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang