SuaraBali.id - Gubernur Bali Terpilih, Wayan Koster berencana untuk membuat air mineral bermerek “Bali” usai dilantik. Nantinya, dia akan meminta air mineral itu agar digunakan di semua hotel dan restoran di Bali.
Gagasan tersebut lahir dari upaya Koster untuk mendorong penggunaan produk lokal Bali dalam sektor pariwisata.
“Semua hotel di Bali saya dorong menggunakan produk lokal Bali. Kalau itu terjadi dengan baik, maka hubungan pariwisata dgn pertanian, perikanan, dan industri kita di Bali itu bagus,” ujarnya saat ditemui di Denpasar, Jumat (31/1/2025).
Keinginan Koster tersebut juga berdasar dari perusahaan air mineral kemasan yang banyak dikonsumsi saat ini juga ada yang memperoleh airnya dari mata air yang berada di Bali.
Sehingga, dia merasa mampu memanfaatkan sumber daya yang dimiliki Bali untuk perekonomian Bali dengan membuat air mineral kemasan tersebut.
“Saya akan dorong ini kualitasnya biar lebih bagus. Begitu saya dilantik, saya mau tancap. Saya akan bikin air kemasan Bali,” tutur Koster.
“Mohon maaf, berarti sumber alam di sini tidak dikembangkan oleh kelokalan. Jadi ini satu hal yg menjadi catatan,” sambungnya.
Nantinya, merek air mineral Bali itu akan dia minta untuk digunakan oleh hotel dan restoran di Bali. Hal yang sama dia lakukan terhadap produk pertanian di Bali yang dia minta digunakan oleh hotel dan restoran di Bali.
“Nanti supaya semua hotel restoran gunakan air kemasan Bali. Ini saya bicara kelokalan,” ucapnya.
Baca Juga: Diprotes Masyarakat Tantowi Yahya Akan Cabut Nama Jalan Kura-kura Bali
Meski belum berbicara secara rinci, Koster membuka opsi perusahaan yang mengelola produksi air mineral kemasan tersebut dapat berasal dari BUMD (Badan Usaha Milik Daerah) atau melalui swasta.
“Bisa (dikelola) BUMD, bisa swasta,” pungkasnya.
Kontributor : Putu Yonata Udawananda
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk