SuaraBali.id - Imam Wahyu Aji (24) mungkin tidak menyangka musibah longsor akan menimpa rumah kos teman-temannya yang ada di Denpasar Utara, Kota Denpasar, Senin (20/1/2025) pagi. Padahal, dia baru saja menginap di tempat itu sehari sebelum kejadian.
Imam yang ditemui di lokasi pencarian, menceritakan jika dia menginap di kos tersebut pada Minggu (19/1/2025) kemarin. Dia menginap di antara 10 orang rekan sesama buruh bangunan di sana.
Kemudian, pada pagi hari sekitar pukul 06.30 WITA, dia berpamitan untuk kembali ke rumah kontrakannya. Sebuah keputusan yang menghindarinya dari malapetaka, karena rumah kos yang diinapinya tertimpa longsor.
“Saya nginep di sana, tapi saya pulang lebih awal,” ujarnya.
Dia juga menceritakan jika saat berpamitan, dia menyadari rekan-rekannya sudah memulai aktivitas seperti memasak di dapur dan membeli tabung gas. Namun, juga ada yang masih tidur.
Dia sendiri baru mendapatkan kabar terjadinya longsor setelahnya dan langsung mendatangi tempat tersebut.
Meski mengaku jarang menginap di sana, dia mendengar kabar dari teman-temannya merasakan adanya batu-batu yang runtuh dalam jumlah kecil beberapa kali. Sebelum akhirnya longsor terjadi.
Dari penjelasannya juga, teman-temannya itu baru pindah selama seminggu dari tempat tinggal mereka sebelumnya.
“Ada sih (tanda) tapo saya jarang di sini, Longsor sedikit dari atas jatuh,” tuturnya.
Baca Juga: Tragedi Longsor Denpasar: 8 Buruh Bangunan Jadi Korban, 4 Orang Masih Tertimbun
“(Baru pindah) seminggu, baru kemarin pindah,” imbuhnya.
Hingga saat ini, proses pencarian korban masih berlangsung. Dari 8 korban, 6 orang di antaranya sudah ditemukan. 3 ditemukan selamat, sementara 3 lainnya meninggal dunia. Tim Gabungan SAR saat ini masih mencari dua korban yang terjebak di reruntuhan.
Kontributor : Putu Yonata Udawananda
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain