SuaraBali.id - Seorang warga Kelurahan Tuban, Kuta, Badung, Bali bernama Ni Nyoman Wati kaget setelah merasa motornya raib saat ditinggal nyoblos di areal halaman TPS 24 Kelurahan Tuban (SD nomor 3 Tuban).
Padahal ia merasa sudah memarkirkan motor Honda Beat tersebut di halaman tak jauh dari TPS.
Ia pun menduga motornya dicuri dan melaporkan kejadian tersebut ke petugas kepolisian, Aiptu Edeltrudis Eea Noko yang kebetulan jaga di lokasi TPS 24.
Polisi lantas mendatangi TKP areal parkiran untuk melakukan penyelidikan.
Setelah dicari di sekitar lokasi ditemukan beberapa motor dengan tipe dan merk yang sama. Petugas Polisi mencoba berkordinasi dengan piket Samsat Polda Bali guna mengecek pemilik kendaraan satu persatu pemilik kendaraan tersebut.
Identitas pemilik kendaraan yang berada di sekitar lokasi kejadian pun diperiksa dan benar saja pemilik atas nama Made Tama baru sadar kendaraanya berbeda setelah dihubungi petugas.
Ia lalu dipanggil untuk bertemu di lokasi semula, dan akhirnya sama sama memahami bahwa kendaraan salah ambil dan disaksikan petugas dikembalikan ke pemilik.
"Jadi setelah diselidiki ternyata motor yang dilaporkan hilang tidak benar, hanya salah ambil saja," ungkap Kasi Humas Polresta Denpasar AKP Ketut Sukadi, pada Kamis 28 November 2024 sebagaimana diwartakan beritabali.com - jaringan suara.com.
Baca Juga: Ada Potensi Pertumbuhan Awan Hujan Meningkat di Bali, BMKG Minta Waspadai Cuaca Ekstrem
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto