SuaraBali.id - Calon Gubernur Bali nomor urut 1, Made Muliawan Arya atau De Gadjah unggul dalam penghitungan suara di TPS 12 Banjar Kerandan, Kelurahan Pemecutan, Kecamatan Denpasar Barat, Kota Denpasar yang merupakan tempatnya memilih. Paslon Mulia-PAS itu memperoleh 263 suara dari total 290 suara sah.
Sementara lawannya, paslon Koster-Giri hanya memperoleh 24 suara. Sehingga, paslon Mulia-PAS memperoleh lebih dari 90 persen suara di TPS tersebut. Selain jumlah itu, ditemukan juga sebanyak 3 suara tidak sah di TPS tersebut.
Ketua KPPS TPS tersebut, Made Agus Saputra menjelaskan jika suara tidak sah tersebut dikarenakan pemilih mencoblos kedua paslon di surat suara.
Agus menjelaskan jika dirinya tidak menemukan kendala yang berarti dalam proses penghitungan suara.
“Kalau kendala sih kita nggak ada, nggak ada salah hitung, Cuma itu miss aja, sudah ketemu solusinya,” ujarnya saat ditemui di lokasi.
Ketidaksesuaian perhitungan sempat terjadi ketika jumlah perhitungan melebihi suara yang dihitung. Agus menjelaskan karena saat itu penghitungan suara dilakukan bersamaan dengan TPS 13 dan 14 yang ada pada satu balai banjar itu.
Sehingga, sempat ada satu suara yang terlanjur dimasukkan dalam formulir. Namun, permasalahan tersebut sudah diselesaikan dan sudah disahkan oleh para saksi juga.
“Mungkin gara-gara tadi perhitungannya berbanyak. Tadi sempat ada yang salah bilang, mungkin sudah kadung (terlanjur) tercoret,” tuturnya.
“Tapi sudah disahkan bersama saksi, sudah sah,” imbuhnya.
Baca Juga: PSK Asal Filipina Ditangkap Di Sanur, Tak Punya Paspor
Sementara itu, di TPS 13 dan 14 yang juga berada di Banjar Kerandan, Mulia-PAS juga memperoleh keunggulan serupa. Di TPS 13, paslon Mulia-PAS memperoleh 291 suara sedangkan Paslon Koster-Giri memperoleh 23 suara.
Pada TPS 14, paslon Mulia-PAS juga memperoleh 260 suara, sedangkan paslon Koster-Giri memperoleh 35 suara.
Kontributor : Putu Yonata Udawananda
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat
-
Doa Bersama Penglingsir Puri dan Tokoh Lintas Agama di Bali untuk Nusantara