Scroll untuk membaca artikel
Eviera Paramita Sandi
Sabtu, 09 November 2024 | 09:56 WIB
Sesosok mayat ditemukan bersimbah darah di bantaran sungai Taman Pancing pada Kamis 7 November 2024 pagi. [Istimewa/beritabali.com]

Ia juga masih bisa bekerja sebagai sebagai tukang parkir di kawasan Banjar Balun, Pemecutan Kaja, Denpasar, yang dekat dengan rumahnya.

Setahu Ida Bagus Gana, korban orangnya tidak pernah neko-neko. Bahkan, ia sering melihat Komang Agus berseliweran di sekitaran kantor desa dan tidak pernah berpergian jauh-jauh.

"Setahu saya, dia tidak tahu melali (bepergian) jauh-jauh, paling di kawasan dekat rumah saja, ke Balun juga, sekitar kantor desa," ungkapnya.

Perbekel Dauh Puri Kauh ini kaget, kenapa bisa korban sampai bisa ditemukan di Taman Pancing. Apalagi sampai menjadi korban dugaan pembunuhan.

Baca Juga: Mayat Bersimbah Darah Dengan Leher Tergorok di Taman Pancing Diduga Korban Pembunuhan

Bahkan, pihak keluarga tidak ada memberitahu Ida Bagus Gana, apakah korban punya masalah dengan orang lain, atau sebelumnya sempat menghilang.

Sedangkan kakak korban, I Made Sudarsana, 37, yang diberitahu hal ini merasa kaget. Saat dicek dan dilihat sendiri diketahui memang benar itu adalah adiknya karena sesuai dengan ciri pakaian yang dikenakannya saat keluar rumah.

Load More