SuaraBali.id - Penggerebekan Tim Berantas Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Bali pada Selasa 22 Oktober 2024 malam. Di salah satu kamar atau yang akrab disebut room Karaoke EC Executive Bali yang terletak di Jalan Imam Bonjol, Denpasar Barat menjaring 12 tamu yang sedang pesta narkoba.
Ternyata dari 12 tamu yang disebutkan tadi, diduga terdapat 1 orang oknum polisi aktif yang dikabarkan bertugas di Polresta Denpasar.
Sementara dari penggeledahan disita barang bukti ratusan gram sabu dan ratusan butir ekstasi.
Berdasarkan informasi yang dihimpun beritabali.com – jaringan suara.com, Tim Berantas BNNP menggerebek Karaoke EC sekitar pukul 21.30 WITA.
Penggerebekan ini merupakan hasil pengembangan seorang perempuan yang diduga pengedar narkoba.
Wanita tersebut diikuti keluar dari apartemennya di kawasan Denpasar, hingga masuk ke dalam Karaoke EC.
Wanita tersebut masuk ke dalam salah satu room, di mana sudah menanti belasan tamu karaoke yang akan pesta narkoba.
Petugas BNNP Bali bergerak cepat masuk ke dalam room setelah perempuan tersebut masuk. Sejumlah karyawan karaoke tampak kaget melihat petugas berpakaian preman menyeruak masuk ke dalam salah satu room.
Dalam penggerebekan itu diamankan 12 orang tamu, salah satu diantaranya diduga oknum Polisi.
Baca Juga: Pemerintah Buleleng Ajak Daftar ke Kelian Adat Sebelum Pawiwahan Untuk Mencegah Stunting
"Informasinya oknum Polisi itu diduga bertugas di Polresta Denpasar," ungkap sumber.
Hasil penyelidikan pun berkembang bahwa wanita cantik tersebut diduga pacar dari oknum Polisi tersebut.
"Cewek itu sudah jadi target BNNP, dia pacar dari oknum Polisi tersebut," beber sumber, pada Rabu 23 Oktober 2024.
Tim juga mengamankan puluhan gram sabu, dan ratusan butir ekstasi. Tim Berantas selanjutnya melakukan pengembangan di tempat tinggal 12 orang tamu karaoke itu, termasuk kamar apartemen wanita tersebut.
Hasil lidik, kamar wanita tersebut ternyata bersebelahan dengan kamar oknum Polisi.
Sementara dari pengeledahan di kamar apartemen oknum Polisi itu disita bong atau alat isap sabu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Tertutup! Pemeriksaan Misri di Sidang Kematian Brigadir Nurhadi
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies