SuaraBali.id - Calon Bupati dan Wakil Bupati Gianyar mendapatkan pengawalan melekat dari kepolisian dalam tahap kampanye Pilkada serentak 2024. Per calon, dikawal oleh 2 personel Polres Gianyar.
Tak hanya mengamankan calon, Polres Gianyar juga siagakan personel melaksanakan pengamanan rumah kediaman paslon baik Cabup maupun Cawabup.
Pertimbangannya untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif. Pengamanan ini juga dilakukan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan paslon, serta mencegah terjadinya gangguan yang dapat mempengaruhi penyelenggaraan pilkada.
Sedangkan personel yang tergabung dalam Subsatgas Preventif, Sub Subsatgas Pam Kediaman Paslon melakukan pengamanan di sekitar kediaman paslon salah satunya Cawabup Paslon Aman, AA Gde Mayun, S.H. di Puri Agung Gianyar.
Kapolres Gianyar AKBP Umar mengatakan bahwa langkah ini diambil untuk memastikan tidak ada ancaman atau potensi gangguan keamanan seperti intimidasi, perusakan, atau tindakan provokatif dari pihak-pihak tertentu.
"Pengamanan kediaman paslon sebagai sarana untuk mendeteksi dini potensi kerawanan yang mungkin timbul, sehingga dapat diantisipasi lebih awal" ujarnya, Jumat (27/9/2024) pagi.
Menurut Kapolres, langkah ini juga merupakan bagian dari prosedur standar pengamanan terhadap tokoh-tokoh penting selama masa tahapan kampanye, guna mendukung terciptanya situasi yang kondusif selama tahapan Pilkada berlangsung.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking