SuaraBali.id - Seorang Warga Negara Asing (WNA), alias Bule di kawasan Bali baru-baru ini bak membuang image buruk oknum bule yang kerap berbuat onar.
Seperti diketahui, belakangan ini banyak sekali bule di Bali yang sering membuat onar hingga mengganggu masyarakat sekitar.
Namun, image buruk tersebut seolah dihapus begitu saja oleh bule yang satu ini. Dalam sebuah video milik akun Instagram @purwanarayana memperlihatkan seorang bule sedang berdiri di pinggir jalan.
Bukan tanpa sebab, bule ini berdiri di pinggir jalan di kawasan Campuhan Tampaksiring, Gianyar membantu para pengendara motor maupun mobil yang melintas di jalan tersebut.
Awalnya, ia melihat ada sebuah pohon tumbang di tengah jalan, lantaran diterpa angin dan hujan yang begitu deras.
Bule yang berhati mulia ini kemudian mengangkat pohon yang tumbang tersebut, agar para motor maupun mobil tetap bisa melintasi jalan tersebut.
Sembari menunggu bantuan dari pihak terkait, bule ini dengan senang hati membantu para pengguna jalan agar bisa tetap lewat.
Dilihat dari ekspresinya yang tersenyum dan tanpa beban ini membuktikan bahwa si bule benar-benar Ikhlas membantu para pengguna jalan.
Bahkan saat sang perekam video sekaligus pengunggah video ini mengucapkan terima kasih, si Bule juga menanggapinya dengan senyuman lebar.
Baca Juga: Menjaga Keseimbangan Semesta: Rahasia di Balik Kearifan Lokal Upacara Mecaru Bali
“Thank you… Matur Suksma..” ucap sang perekam video.
Menurut keterangan sang perekam, si Bule ini rela memarkir mobil putihnya di pinggir jalan hanya demi membantu orang-orang.
Kontributor : Kanita
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen