SuaraBali.id - Pedagang asongan biasanya menjajakan barang dagangannya dengan dipanggul di kepala. Hal ini sudah menjadi kebiasaan mereka saat mencari nafkah setiap hari. Namun di Bali ada pemandangan berbeda.
Orang berjualan memanggul barang dagangannya di kepala sambil berjalan kaki mungkin sudah biasa, namun bagaimana jika sambil naik sepeda motor?
Iya, seperti bapak-bapak yang satu ini. Ia mengendarai sebuah motor sembari membawa barang dagangannya di atas kepala.
Dalam sebuah video yang diunggah akun tiktok @agussuryanata22 memperlihatkan seorang bapak-bapak tengah melintas di salah satu jalan di Bali.
Baca Juga: Basah Kuyup, anak-anak Ini Tutup Piodalan Ageng Dengan Mekering-keringan
Bapak ini terlihat berjalan pelan sembari membawa nampan yang berisi barang dagangannya.
Barang dagangan itu berisi jajanan, buah-buahan, hingga camilan yang dibungkus dengan plastik.
Alih-alih membawanya di belakang motor, bapak ini membawa nampan besar itu di atas kepalanya.
Ia menggunakan penyangga kecil di atas kepalanya, kemudian ditimpa dengan nampan yang begitu besar tersebut.
Keseimbangannya patut diacungi jempol, pasalnya bapak ini terlihat tenang, dan nampan yang dibawanya itu tidak goyah sama sekali.
Baca Juga: Polisi Belum Pastikan Dugaan Praktik Pengoplosan Elpiji di Gudang yang Terbakar di Denpasar
Video yang diunggah akun Tiktok @agussuryanata22 itu sontak mengundang beragam komentar dari warganet.
“bihhh, mantep bapak e to,” komentar @WiddxMarsha.
“Penyeimbang desa tegal tugu to wi,” sahut @dewetarunaertenaya.
“Medagang misi akrobat bapak..Laris pak,” tulis lainnya.
Kontributor : Kanita
Berita Terkait
-
Ronaldo Tiba di Bali, Bertemu Timnas Indonesia
-
Kabar Terbaru Jessica Wongso setelah Bebas Bersyarat, Kini Aktif di TikTok dan Langsung Dapat Centang Biru
-
Aktif di TikTok, Ketikan Jessica Wongso Disebut Masih Seperti Era 2014-an
-
Tutorial Download Video TikTok Semua Durasi: Bisa Lewat HP!
-
Video Detik-Detik Mencekam Toyota Fortuner 'Menari' di Tol Solo, Ini Dia Penyebabnya
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
Terkini
-
Ada Potensi Pertumbuhan Awan Hujan Meningkat di Bali, BMKG Minta Waspadai Cuaca Ekstrem
-
7 Petugas TPS di Bali Tumbang, Asam Lambung, Keguguran Hingga 1 Orang Meninggal Dunia
-
Potret Luna Bijl, Kekasih Maarten Paes yang Juga Model Selingkaran Gigi Hadid
-
200 Prajurit Kodam IX/Udayana Dikirim ke Flores Timur Bangun Huntara Lewotobi
-
Jawaban Koster Atas Ucapan Selamat De Gadjah : Terima Kasih Sahabat Baik Saya