SuaraBali.id - Warga Negara Asing (WNA) yang berkunjung ke Pulau Dewata Bali kembali berulah. Seorang bule pria diduga dengan sengaja mengambil makanan dan minuman di sebuah warung tanpa membayar tagihannya.
Dalam Instagram milik akun @niluhdjelantik, terpampang nyata wajah dari bule pria tersebut. Awalnya, bule ini membeli makanan dan minuman di sebuah Warung di Ungasan.
Namun, setelah menyantap makanan dan minumannya, bule ini justru kabur tanpa membayar tagihannya.
Sang pemilik warung berpikir bahwa si bule lupa hendak membayar. Ia kemudian dengan sabar menanti bule ini kembali.
Baca Juga: Dua Wanita Asal Tanzania Jadi PSK Online di Bali Dengan Tarif Rp1,5 Juta Per Jam
Namun sayangnya, sampai 24 jam kemudian si Bule tidak kembali. Sang pemilik warung kemudian tidak sengaja menemui Bule ini di suatu tempat dengan motor yang sama, yaitu Yamaha Fazzio Biru.
Sayangnya, si bule langsung memalingkan wajahnya. Apabila dalam 24 jam ke depan si Bule tidak berniat melunasinya maka sang pemilik warung tak segan-segan untuk menindaklanjuti kasus tersebut.
“Be careful with this guy.. I feel pity for him actually, travelling to Bali without enough money,” tulis postingan sang pemilik warung.
Video yang diposting ulang di akun Instagram @niluhdjelantik itu sontak mengundang beragam komentar dari warganet.
“Gile ya…sementara kita mau ke luar negri, bikin visa mesti nunjukin riwayat rekening 3 bulan terakhir, saldo mesti puluhan juta kalo mau travel agak lama. Sementara mereka datang mokondo aja ke sini, menyebalkan,” komentar @ety.nimade.
Baca Juga: Nostress Garap Album Terbaru Berisi Doa Terima Kasih Hanya Dengan HP Pribadi
“Anehnya kok bisa ya bule bisa sewa villa tapi bayar belakangan numpuk bill sampe jutaan, sedangkan lokal bayar duluan tp di sinisin,” sahut @minazukijuune.
“Ini kenapa alasan eropa bikin peraturan ketat untuk turis hanya untuk short visit aja nunggu lama untuk visa, mereka sangat teliti untuk filter siapa aja yg boleh keluar masuk negara mereka dan harus ada tabungan juga. Kebanyakan asian country mempermudah visitor visa jadi siapa aja boleh masuk,” tulis @lifeofdewi.
“Kmren juga pernah di Lovina. kami sedang membeli sate madura. penjual bercerita kadang turis bule tidak membayar tp penjual hanya iklas saja,” ujar @oliviapassya.
Kontributor : Kanita
Berita Terkait
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Ulasan Novel 'Tari Bumi', Kehidupan Perempuan Bali di Tengah Tekanan Kasta
-
Segini Harga Boneka Upset Duck yang Dipamerkan Irish Bella dan Dua Anak Sambungnya
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Tiket Ludes 2,5 Bulan, OPPO Run 2024 Sukses Gelar Event Olahraga di Bali
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2