SuaraBali.id - Seorang pria berinisial AWTWA (33) diamankan karena kepemilikan senjata api. Pria yang berasal dari Kecamatan Sidemen, Kabupaten Karangasem, Bali itu diamankan Satreskrim Polres Karangasem pada Kamis (21/3/2024).
Penangkapan pelaku bermula saat sebuah video pelaku yang viral di media sosial TikTok. Meski video yang diunggah oleh akun @GusBenong pada Kamis (14/3/2024) itu sudah tidak dapat ditemukan, namun dalam tangkapan layar nampak AWTWA sedang mengutak-atik senjata api tersebut.
Pria bertato itu bahkan sempat terlihat mencoba menembakkan senjata tersebut ke udara. Video tersebut lantas mendapat respons dan kecaman dari warganet.
Baru kemudian pada Selasa (19/3/2024) Polres Karangasem memulai penyelidikan untuk menemukan pelaku sampai akhirnya berhasil diamankan.
Setelah diamankan dan diperiksa, pelaku mengakui jika pria dalam video tersebut adalah dirinya. Dia juga mengakui jika senjata api tersebut dimilikinya tanpa surat izin.
“Pelaku mengakui memang benar video tersebut dibuat pelaku, pelaku juga mengakui senpi (senjata api) milik pelaku dan tanpa surat izin,” ujar Kabid Humas Polda Bali, Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan pada Kamis (21/3/2024).
Selain senjata api tersebut, polisi juga mengamankan peluru, magasin atau tempat pengisian amunisi, serta ponsel milik pelaku. Polisi juga tengah menyelidiki asal-usul kepemilikan senjata api AWTWA.
“Saat ini pelaku beserta barang bukti senpi lengkap dengan magazine dan peluru, HP, dan barang bukti lainnya sudah diamankan Satreskrim Polres Karangasem untuk penyelidikan lebih lanjut,” imbuh Jansen.
Jansen belum menjelaskan pasal tertentu yang akan menjerat pelaku. Namun, dia memastikan AWTWA akan dijerat sesuai undang-undang.
Baca Juga: Penembak Ikan di Gilimanuk Ditemukan Tak Bernyawa Setelah Menyelam
“Percayakan proses hukum pelaku kepada pihak kepolisian dan pasti akan diproses tegas sesuai Undang-undang atau aturan yang berlaku,” pungkas Jansen.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain