SuaraBali.id - Rasanya pasti akan bingung menentukan harus memilih dan berkunjung ke pantai mana Ketika berada di Bali.
Ya memang tak salah, pasalnya di pulai ini banyak sekali menyuguhkan pantai-pantai yang indah dan mempesona.
Namun, setiap pantai juga pasti memiliki daya Tarik yang berbeda-beda dan tentunya khas, sehingga kalian pasti akan merasakan nuansa yang berbeda saat berkunjung ke berbagai pantai di Bali.
Salah satu pantai yang menyuguhkan pemandangan luar biasa adalah Pantai Candidasa. Lokasi pantai ini berada di Kabupaten Karangasem.
Pantai tersembunyi nan elok ini menyuguhkan pemandangan yang menenangkan hati. Terlebih saat kalian datang disore hari, indahnya matahari yang terbenam di ujung barat laut Candidasa tak akan terlupakan.
Suasana tenang deru ombaknya ini membuat Pantai Candidasa menjadi tempat yang cocok untuk para pasangan. Pasalnya, suasana di pinggir pantai sangat romantis.
Perpaduan pasir berwarna putih dan abu-abu serta batu koral menambah kesan pantai ini menjadi sangat cantik.
Tak hanya itu, pantai ini juga memiliki laguna dengan air tawar yang nentunya tak semua pantai memilikinya.
Pantai Candidasa ini memiliki keindahan alam bawah laut yang sangat menakjubkan. Buat kalian para pecinta diving, snorkling sangat cocok sekali datang kesini.
Baca Juga: Nyaris Terdampar, Ikan Lumba-lumba di Pantai Pura Gerombong ini Berhasil Diselamatkan
Berbeda dengan pantai lainnya di Bali, Pantai Candidasa ini masih tergolong alami, lantaran jarang sekali wisatawan berkunjung kesini.
Kesan berbeda lagi ada pada tiga pulau lepas disini yang bernama Gili Biaha, Gili Tepekong dan Gili Mimpang.
Di pinggiran pulau tersebut pemandangan bawah lautnya sangat menakjubkan, bahkan jika dilihat dari atas laut langsung terlihat banyaknya terumbu karang dan ikan hias berenang diantaranya.
Daya Tarik satu lagi yang menjadi ciri khas tersendiri yaitu adanya kuil yang Tengah-tengahnya terdapat patung Dewi Kesuburan dan 10 patung anak mengelilinginya.
Letaknya pun sangat strategis berada di Kawasan Bali Timur, di Desa Dasa, Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem.
Wisatawan harus menempuh jarak sekitar 83 km dari Kota Denpasar. Untuk menuju ke Pantai Candidasa, wisatawan cukup membayar biaya parkir saja, Rp 3 ribu motor dan Rp 5 ribu untuk mobil.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas X Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Sisi Lain Kartini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa