SuaraBali.id - Seekor ikan lumba-lumba yang berukuran besar hampir saja tak selamat nyawanya, lantaran terdampar di tepi Pantai.
Sebuah video yang memperlihatkan kondisi ikan lumba-lumba berwarna hitam ini mendadak viral di media sosial.
Ikan tersebut terlihat lemah tak berdaya di tepi pantai. Menurut informasi, kejadian ini terjadi di Pantai Pura Gerombong, Desa Adat Baturinggit, Kecamatan Kubu, Karangasem.
Tak diketahui pasti keadaannya sudah memasuki gawat atau belum, namun beruntungnya nyawa ikan ini terselamatkan oleh seorang anak laki-laki.
Anak yang mengenakan kaos hitam dalam video ini terlihat sigap menolong ikan lumba-lumba ini dengan mengangkat bagian tubuhnya.
Ia kemudian memindahkan tubuh ikan yang besar itu ke Tengah laut agar bisa berenang Kembali ke habitatnya.
Setelah dengan susah payah dipindahkan, ikan ini kemudian perlahan-lahan berenang dan meninggalkan tepi pantai.
Beruntungnya pertolongan tersebut bisa datang dengan cepat, sehingga tidak terjadi kejadian yang fatal terhadap ikan itu.
Kejadian ini diketahui terjadi pada Rabu (10/1/24). Dalam video yang diunggah akun Instagram @seputarbaliterkini2, banyak sekali warganet yang memuji sikap anak penolong ikan tersebut.
Baca Juga: Malam Tahun Baru, Pantai Kuta dan GWK Ditutup Total, Ini Jalur Alternatifnya
“suksma sangpenolong,” ujar @jennygirsang_.
“Terima kasih orang baik ,” sahut @mang.astra.
Kontributor: Kanita Auliyana Lestari
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk