SuaraBali.id - Hewan peliharaan Anjing membutuhkan asupan nutrisi yang cukup untuk mendukung kesehatannya. Biasanya hewan ini diberi makanan instan yang menggoda selera.
Namun ada pula yang memberikan makanan sehat sama seperti makanan manusia pada umumnya. Contohnya seperti sayuran hijau, wortel, telur, ikan teri, daging ayam hingga nasi putih.
Tidak semuanya anjing akan suka makanan tersebut, namun ada pula yang memang khusus suka dengan buah-buahan.
Bahkan, ada juga ternyata anjing yang suka dengan buah kelapa. Dalam video yang diunggah akun Instagram @balichannel memperlihatkan sosok anjing super kocak.
Bagaimana tidak, anjing ini terlihat ketagihan makan kelapa, sampai-sampai ia ingin terus memakannya.
Awalnya, sang pemilik anjing Tengah memakan daging kelapa muda. Ia kemudian mengeroknya menggunakan sendok.
Namun saat tengah menikmati makanannya itu, anjing peliharaannya tak berhenti menatap, seperti menginginkan juga.
Akhirnya ia memberikan sesendok daging kelapa muda itu untuk anjingnya. Alhasil si anjing justru ketagihan dan meminta lagi.
Sampai-sampai anjing ini mengambil kelapa sendiri dan berusaha mengupasnya dengan kedua tangannya.
Baca Juga: Aksi Anjing Bali Viral, Berpura-pura Dibuang untuk Jalan-Jalan
Namun karena sang pemilik tak tega melihatnya, akhirnya dikupaslah kelapa itu dan langsung dilahap oleh si anjing.
Kontributor : Kanita
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk