SuaraBali.id - Seorang pria berinisial APK (23) ditemukan tewas di pinggir Jalan Raya Sempidi-Dalung, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Selasa (16/01/2024) dini hari. Pria itu diduga tewas akibat dikeroyok segerombolan orang dengan sepeda motor di lokasi.
Peristiwa itu mulanya disadari oleh seorang saksi yang saat itu sedang menjaga warungnya. Pada sekitar pukul 00.30, dia melihat sekitar 12 orang berpakaian serba hitam mengendarai 7 sepeda motor dengan kecepatan tinggi melewati warungnya.
Saksi itu juga melihat sepeda motor itu berpencar, dengan 3 sepeda motor belok kiri di persimpangan dan 4 lainnya lurus ke arah barat.
“Saksi melihat sepintas gerombolan anak muda sebanyak kurang lebih 12 orang dengan menggunakan baju serba hitam yang mengendarai 7 sepeda motor dengan kecepatan yang sangat kencang melintas di depan warung milik saksi,” ujar Kasi Humas Polres Badung, Iptu I Ketut Sudana pada Selasa (16/01/2024).
Setelah beberapa saat, saksi baru menyadari jika sebelumnya terjadi keributan dari arah datangnya sepeda motor itu.
“Setelah beberapa menit saksi baru mengetahui bahwa telah terjadi keributan di timur warung milik saksi,” imbuh Sudana.
Setelahnya, dia menemukan tubuh korban yang tergeletak di pinggir jalan. Korban ditemukan dalam posisi terlungkup dengan luka-luka.
Korban dinyatakan sudah meninggal dunia di TKP. Luka-luka yang dialami korban meliputi luka lecet pada lutut kiri dan belakang telinga kanan, serta luka robek pada dada kanan.
“Korban mengalami Luka lecet pada lutut bagian kiri, Luka lecet pada belakang telinga kanan, Luka robek pada dada sebelah kanan, dan sudah dalam keadaan meninggal dunia di TKP,” ujarnya.
Korban kemudian dievakuasi dan dibawa ke RSUD Mangusada, Badung dan dirujuk ke RSUP Prof. Ngoerah, Denpasar untuk ditindak lebih lanjut.
Baca Juga: Pemotor Mr. X Tewas Tabrak Dump Truck Parkir di Denpasar
Sementara itu, saksi mengaku tidak mengetahui wajah dari para pelaku yang dilihatnya. Namun, polisi masih menyelidiki para pelaku yang terlibat dalam kasus ini.
Kontributor : Putu Yonata Udawananda
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026