SuaraBali.id - Meski niatnya berjualan di gerai pada ajang MotoGP Sirkuit Pertamina Mandalika, para pedagang UMKM wajib membeli tiket masuk. Hal ini ditetapkan oleh Pemerintah Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.
Para pedagang UMKM terebut harus tetap membeli tiket masuk meski harganya lebih murah dari penonton MotoGP.
"Para UMKM harus bayar tiket masuk, meskipun harganya lebih murah dari tiket penonton MotoGP Mandalika," kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Lombok Tengah, H Suhartono Selasa (22/2/2022).
Menurutnya gerai di Sirkuit Mandalika memang disewakan tapi pemerintah daerah telah menyediakan stand gratis bagi para UMKM di Lombok Tengah, supaya mereka bisa menjual produknya pada ajang balap MotoGP tanggal 18-20 Maret tersebut.
"Stand bagi UMKM itu gratis, tapi tiket masuk bayar," katanya
Pedagang-pedagang tersebut nantinya akan menempati lapak yang ada di area parkir luar maupun di dalam area tribune Sirkuit Mandalika. Dari ribuan UMKM yang ada di Lombok Tengah tidak semua bisa tertampung disana, sehingga dilakukan kurasi terhadap produk mereka.
"Siapa yang lulus kurasi itulah yang akan menepati lapak yang telah disiapkan tersebut," katanya.
Sedangkan Managing Direktur ITDC Mandalika, Bram Subiandoro mengatakan, lapak bagi UMKM itu diatur oleh pemerintah pusat, Provinsi dan daerah yang disiapkan secara gratis, namun untuk masuk tetap membeli tiket dengan harga Rp150 ribu.
Tiket itu merupakan identitas bagi mereka supaya bisa masuk ke dalam area sirkuit untuk berjualan.
"Yang boleh masuk itu kita batasi hanya dua orang dalam satu lapak, karena jumlah yang terbatas. Namun, bagi mereka yang lain bisa membeli tiket seperti penonton lainnya," katanya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
UMK Academy Berikan Begitu Banyak Manfaat Bagi UMKM, Termasuk Kirim Produk Go Global!
-
Harga Tiket Masuk Candi Borobudur dan Candi Prambanan saat Libur Lebaran 2025, Jangan Keliru!
-
Harga Tiket Masuk Candi Borobudur 2025, Lengkap dengan Cara Belinya Lewat Online!
-
Produk UMKM Bisa Go Global Lewat Pertamina UMK Academy
-
Penyaluran KUR Pekerja Migran Pindah ke BP2MI: Ini Kata Menteri UMKM
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
5 Restoran di Bali yang Cocok Untuk Acara Makan Bersama Keluarga
-
Thai Lion Air Kini Terbang dari Bali ke Bangkok, Jadwalnya 4 Kali Seminggu
-
Arus Balik dari Jawa ke Bali Mulai Meningkat, Akhir Pekan Diprediksi Jadi Puncaknya
-
7 Kolam Renang di Bali Murah Untuk Liburan Anak-anak
-
Dulu Turis Langsung ke Gili Trawangan, Kini Senggigi Dibidik: NTB Ubah Strategi Pariwisata