SuaraBali.id - Menikahi pria yang lebih muda darinya Jennifer Jill mengaku anak-anaknya kerap menggoda Ajun Perwira. Hal ini karena usia anak-anaknya dan suaminya yang berasal dari Bali ini hampir sama.
Bahkan di beberapa wawancara Ajun Perwira mengaku dipanggil Daddy Bro oleh anak-anak Jennifer Jill karena usia yang sebaya.
Jennifer Jill mengaku anak-anak menggoda Ajun soal kemungkinan ibunya menikah lagi.
"Anak-anak aku kalau di depan Ajun, 'woy, Jun, kalau kayak begini mama bisa kawin lagi loh ntar'," ujar Mami Ipel dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Sabtu (29/1/2022).
Sang suami diakui Jennifer Jill memang sering jadi korban kejahilan anak-anaknya.
"Ajun kalau di rumah sering di-bully sama anak-anak gue," kata Jennifer Jill.
Selain itu anak pengusaha kelab malam ini juga gemar menggoda Ajun Perwira agar hati-hati dan jangan biarkan Jennifer Jill pergi seorang diri.
"Hati-hati lu, Jun, nyokap kalau sudah kayak begini sudah bahaya, kalau pergi tanpa lu'," kata Jennifer menceritakan candaan yang kerap dilontarkan anak-anaknya ke Ajun Perwira.
Itu sebabnya pria bernama lengkap Anak Agung Perwira Karang itu makin protektif terhadap Jennifer Jill. Saat berjauhan, aktor 33 tahun itu juga sering kali menghubungi sang istri dan menanyakan keberadaannya.
"Dia yang tiap jam tanya lagi, di mana, sini fotoin," ucap Jennifer Jill.
Untuk diketahui, Jennifer Jill dan Ajun Perwira resmi menikah pada April 2019 di Bali. Pernikahannya pun diselenggarakan secara adat Bali dan di kapel.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto