SuaraBali.id - Pemerintah Kabupaten Tabanan akan menyiapkan 3 objek wisata Untuk perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G-20. 3 tempat wisata itu yakni Tanah Lot, Ulun danu Beratan dan Jatiluwih.
Mengenai rencana kunjungan peserta G-20 ke objek wisata Tanah Lot di masa pandemi Covid-19, segala persiapan di lapangan telah dimatangkan.
“Kunjungan ke Tanah Lot, Tabanan siap untuk kedatangan tamu negara,” kata Sekretaris Daerah Tabanan I Gede Susila, Kamis (27/1/2022) sebagaimana diwartakan beritabali.com- jaringan Suara.com.
Pertemuan dilakukan dengan mengundang pihak-pihak terkait membahas persiapan kabupaten Tabanan dalam melakukan penyambutan kunjungan peserta dan petinggi negara G-20 yang datang ke wilayahnya dengan memberlakukan penerapan aturan protokol kesehatan yang ketat.
“Di masing-masing destinasi di Tabanan, sudah terbentuk satuan tugas yang memantau, sampai saat ini pengawasannya sudah bagus dan akan dibangkitkan kembali agar lebih mantap jelang kedatangan tamu negara peserta G-20,” tambah Susila.
Tak hanya mengenai prokes, pihaknya menganjurkan untuk petugas dan pengelola di objek wisata agar segera melakukan vaksinasi tahap ketiga atau booster, dimana hal tersebut guna mencegah penyebaran virus Covid-19 meluas jelang G-20.
“Selain faktor kesiapan Pemkab Tabanan di objek wisata tersebut, pihaknya juga menjamin keamanan dan kesehatan para delegasi atau petinggi negara dengan fasilitas kesehatan dan rumah sakit yang telah di siagakan,” ujarnya.
Berita Terkait
-
Bojan Hodak Lega, Laga Lawan Bali United di BRI Liga 1 Ditunda PT LIB
-
Usai Terpidana Mati Mary Jane, 5 Napi Anggota 'Bali Nine' Dipertimbangkan untuk Dipindahkan ke Australia
-
Konsep Pidana di Indonesia Berubah Jadi Alasan 5 Anggota Bali Nine Akan Dipulangkan
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel 'Tari Bumi', Kehidupan Perempuan Bali di Tengah Tekanan Kasta
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
Terkini
-
Potret Luna Bijl, Kekasih Maarten Paes yang Juga Model Selingkaran Gigi Hadid
-
200 Prajurit Kodam IX/Udayana Dikirim ke Flores Timur Bangun Huntara Lewotobi
-
Jawaban Koster Atas Ucapan Selamat De Gadjah : Terima Kasih Sahabat Baik Saya
-
De Gadjah Akui Kemenangan Koster-Giri di Pilgub Bali, Ucapkan Selamat dan Terima Kasih
-
Ketua KPPS di Bima Dibacok Saat Pemungutan Suara, Ini Kata PJ Gubernur NTB