SuaraBali.id - Warga Desa Pegayaman, Kecamatan, Sukasada, Kabupaten Buleleng, Bali, digegerkan dengan penemuan orok bayi di jalur shortcut Singaraja - Denpasar, pada Kamis (9/12/2021) pagi sekitar pukul 09.30 Wita. Orok bayi berjenis kelamin perempuan lengkap dengan tali pusarnya itu ditemukan di saluran pembuangan air atau got, dalam kondisi sudah tak bernyawa.
Bayi tersebut kali pertama ditemukan oleh seorang pekerja proyek bernama Ketut Rawa. Saat itu saksi tengah mengecek pekerja pembersih jalan.
Ketut Rawa kemudian melihat sebuah tas kain berwarna biru di dalam got. Curiga dengan bungkusan tersebut, saksi kemudian memeriksa isi tas.
Betapa kagetnya setelah dicek, di dalamnya terdapat bayi yang sudah dalam keadaan tidak bernyawa.
"Pada saat bayi ditemukan, dalam keadaan terbungkus dengan kain handuk warna merah dan kain warna kuning dan sudah dalam keadaan tidak bernyawa," jelas Kasi Humas Polres Buleleng, Iptu Gede Sumarjaya.
Warga pun melaporkan kejadian penemuan orok bayi tersebut ke polisi.
Petugas kepolisian dari Polsek Sukasada, langsung mendatangi TKP bersama petugas medis. Hasil pemeriksaan awal, bayi diperkirakan berumur 3 hari, dengan berat badan 3 kilogram dan panjang 49 centimeter.
Orok bayi tersebut kemudian dibawa ke RSUD Buleleng di Singaraja, untuk dilakukan visum.
"Kasus ini masih ditangani Polsek Sukasada," tandas Iptu Sumarjaya.
Kontributor : Ahmad
Berita Terkait
-
9 dari 10 Saksi Dugaan Korupsi di LPD Serangan Tak Hadiri Pemeriksaan di Kejari Denpasar
-
Bangkai Kapal Misterius Bertuliskan Sinar Bahari Digeser ke Pesisir Gili Selang Bali
-
Abrasi Parah di Buleleng, Putu Tirta Pasrah Tiap Tahun Rumahnya Diterjang Ombak
-
Bunuh Kakak Kandung Demi Warisan, Wayan Tis Dituntut 10 Tahun Penjara
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen